Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pariwisata Arief Yahya mengungkapkan promosi wisata Indonesia kepada dunia internasional mulai membuahkan hasil. Selain jumlah wisman yang mulai meningkat, branding Indonesia telah kalahkan Malaysia dan Thailand.
Branding Indonesia yang dikonsep dengan 'Wonderful Indonesia', telah lebih mendunia dibandingkan dengan 'Visit Malaysia' atau 'Amazing Thailand' yang sebelumnya juga telah dipromosikan.
Advertisement
"Pemasaran branding kita sudah kalahkan Malaysia dan Thailand, ranking branding kita sudah lebih tinggi indikatornya dari World Economic Forum, sebagai bukti, kita kalahkan Malaysia dalam World Halal Travel Award 2015, itu bukti kita sudah sangat bagus," kata Arif di Rakornas Kepariwisataan Tahun 2015 di Hotel Grand Mercure, Kemayoran, Jakarta, Kamis (29/10/2015).
Dikatakan Arief, ini menjadi modal yang sangat penting dalam terus membangun industri pariwisata Indonesia, di mana selama ini sektor ini menjadi salah satu penyumbang devisa negara yang paling besar.
Pada tahun 2015, pemerintah menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara mencapai 10 juta orang dan itu akan bertambah menjadi 12 juta orang pada tahun 2016. Secara jangka menengah di tahun 2019, jumlah wisman yang mengunjungi Indonesia mencapai 20 juta orang.
Untuk mendukung hal itu, pemerintah saat ini tengah fokus mengembangkan 10 destinasi wisata di Indonesia untuk dijadikan lokasi wisata andalan selain Pulau Bali.
"Kita fokus ke 10 destinasi yang akan kita kembangkan dahulu, ada Tanjung Lesung, Mandalika, Labuan Bajo, dan lainnya, jadi ini akan menjadi daya tarik Indonesia," terang dia.
Dengan upaya apa yang terus dilakukan ini, Arief mentargetkan dalam empat tahun ke depan sektor pariwisata dapat mengalahkan sektor migas dan CPO (crude palm oil) sebagai sektor yang menyumbang devisa paling banyak ke negara. (Yas/Zul)