Keluarga Terpukul Atas Meninggalnya Pak Raden

Keluarga masih enggan memberi tahu penyakit yang diderita Pak Raden.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 31 Okt 2015, 04:00 WIB

Liputan6.com, Jakarta Indonesia kembali berduka dengan kepergian Drs Suyadi alias Pak Raden untuk selamanya. Pak Raden yang merupakan tokoh pencipta boneka Si Unyil yang sangat terkenal pada era 1980-an itu meninggal di Rumah Sakit Pelni, Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (30/10/2015) sekitar pukul 22.00 WIB.

Kepergian Pak Raden meninggalkan luka yang mendalam bagi keluargan. Salah seorangnya sang kakak yang enggan menyebutkan namanya.

Boneka Si Unyil ciptaan Pak Raden. [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

"Saya kakaknya, saya masih belum bisa ngomong banyak," ujar kakak Pak Raden ditemui dirumah duka di Petamburan III, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (30/10/2015) malam.

Duka yang mendalam sangat dirasakan sang kakak. Sampai-sampai dirinya enggan menyebutkan mananya. Apalagi dirinya masih terpukul dengan kepergian Pak Raden secara mendadak. "Nanti saja saya masih sedih," elaknya.

Dengan gaya khasnya Pak Raden berusaha menghibur anak-anak dengan boneka lucu pada Festival Dongeng Indonesia di Museum Nasional, Jakarta, Minggu (2/11/2014). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)

Sementara itu, hingga berita ini diunggah, pihak keluarga belum bisa memberikan keterangan sakit yang diderita almarhum. Sedangkan rencananya, Pak Raden akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jerut Purut, Jakarta Selatan, Sabtu (31/10/2015) pagi.

Kini jenazah disemayamkan dirumah duka dikawasan Petamburan III, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya