Liputan6.com, Bogor - Pemerintah Kabupaten Bogor saat ini menetapkan status siaga bencana angin puting-beliung. Sebab, bencana angin dengan kecepatan tinggi ini telah berulang menerjang hingga menyebabkan ratusan rumah rusak di Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor Jumat sore.
"Status siaga bencana ini menyusul terulangnya bencana puting beliung yang terjadi di wilayah Barat Kabupaten Bogor khususnya Kecamatan Ciomas," kata Bupati Bogor, Nurhayanti saat meninjau dan memberikan bantuan kepada korban bencana, Sabtu (31/10/2015) siang.
Mengingat wilayah Kecamatan Ciomas ini merupakan salah satu daerah yang berpotensi tinggi terhadap terjangan angin puting beliung, maka dirinya meminta warga untuk tetap waspada tertutama saat hujan disertai angin kencang.
"Saya sudah meminta kepada camat dan jajaranannya untuk selalu menginformasikan kepada warga terhadap potensi puting beliung yang terjadi setiap tahun," ujar bupati.
Kepala Seksi Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBDP) Kabupaten Bogor, Budi Aksomo menyatakan, angin puting beliung yang melanda 10 desa di Kabupaten Bogor, merupakan siklus tahunan.
BPBD Kabupaten Bogor mencatat, 28 Oktober tahun 2013 lalu, sebanyak 670 bangunan di tiga kecamatan Kabupaten Bogor rusak akibat bencana puting beliung. Dan 26 Okt 2014 silam, sebanyak 254 rumah di 5 wilayah rusak akibat bencana serupa.
"Selama 3 tahun berturut-turut di bulan yang sama terjadi bencana angin puting beliung. Jika dilihat dari waktu kejadian, seperti siklus tahunan," kata Budi.
Berdasarkan data Posko Bencana Angin Puting Beliung, sebanyak 772 rumah rusak akibat diterjang angin puting beliung. Dari 772 rumah itu 102 rumah mengalami rusak parah, 424 rusak sedang, dan 246 rusak ringan. (Ron/Nda)
BPBD: Puting Beliung di Bogor Siklus Tahunan
Wilayah Kecamatan Ciomas ini merupakan salah satu daerah yang berpotensi tinggi terhadap terjangan angin puting beliung.
diperbarui 01 Nov 2015, 04:47 WIBAngin puting beliung rusak ratusan rumah
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sandra Dewi Unfollow dan Hapus Foto Pernikahan usai Harvey Moeis Divonis 6,5 Tahun Penjara
Shin Tae Yong Spill Resolusi Puitis Sambut 2025, Termasuk Harapan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
2.646.460 Tiket Kereta Api Jarak Jauh Terjual Selama Periode Nataru
Ketahuan Berduaan dengan Wanita, Pria Malaysia Dicambuk 6 Kali di Hadapan 90 Saksi
Mengungkap 3 Misteri Kematian yang Hanya Diketahui Allah, Apakah Anda Siap?
Resep Ayam Suwir Rumahan yang Lezat dan Praktis, Coba Juga 5 Variasinya
Film Animasi Crayon Shinchan The Movie 3D Sub Indo Akan Hadir di Vidio, Berikut Jadwal Tayang Lengkapnya
350 Positive Quote of the Day to Inspire and Motivate You
Pelumas Eneos X Series Adopsi Aditif Baru, Ini Fungsinya
Sinopsis dan Daftar Pemain Film Harbin, Ceritakan Aksi Heroik Pejuang Korea Melawan Jepang
Tim Sedang Remuk Redam, Pep Guardiola Isyaratkan Manchester City Belanja Pemain Baru Januari 2025
Prabowo Hadiri Perayaan Natal Nasional di Indonesia Arena Hari Ini