Sebuah Trailer Terbakar saat Syuting Jack Reacher 2

Proses syuting Jack Reacher: Never Go dihiasi insiden kebakaran yang melanda sebuah trailer.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 02 Nov 2015, 13:10 WIB
Tom Cruise dalam Jack Reacher. (collider.com / Paramount Pictures)

Liputan6.com, Los Angeles Satu situasi darurat baru saja melanda syuting film Jack Reacher: Never Go Back baru-baru ini. Salah satu trailer yang diparkir di lokasi syuting tiba-tiba saja mengeluarkan api.

Seperti dilaporkan oleh Ace Showbiz, Sabtu (31/10/2015), satu trailer yang terbakar oleh api berisi lemari pakaian bagi para pemain untuk dikenakan di dalam filmnya nanti.

Film kedua Jack Reacher ini telah diambil gambarnya di New Orleans dengan Tom Cruise sebagai aktornya. Menurut laman TMZ, sang aktor tengah berada di dekat trailer ketika kendaraan tersebut terbakar. Beruntung tidak ada satupun yang terluka.

Tom Cruise dalam Jack Reacher. (independent.co.uk / Paramount Pictures)

Jack Reacher: Never Go Back bakal menjadi sekuel bagi film pertama yang rilis 2012 lalu. Film ini dikenal dengan banyaknya adegan laga liar dari Tom Cruise yang cukup seru.

Disutradarai sosok yang mengarahkan The Last Samurai, Edward Zwick, film yang turut melibatkan aktris Cobie Smulders ini bakal menggambarkan Tom Cruise sebagai karakter bernama Jack Reacher.

Ed Zwick yang pernah menggarap The Last Samurai bersama Tom Cruise ditunjuk sebagai sutradara Jack Reacher 2.

Dalam kisah film kedua, Jack kembali ke markas militer lamanya di Virginia hanya untuk mengurus satu hal dengan konsekuensi pidana berat. Jack Reacher: Never Go Back siap tiba di AS pada 21 Oktober 2016. (Rul/Feb)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya