Liputan6.com, Jakarta - Berikut rangkuman Top 5 berita terpopuler yang paling banyak dibaca di kanal Tekno Liputan6.com kemarin, Selasa (3/11/2015).
1. 10 Fungsi PING di BBM yang Tak Banyak Diketahui
Sebagai pengguna BlackBerry Messenger (BBM), kamu pasti akrab dengan fitur PING. PING pada BBM merupakan fitur yang sama seperti Buzz! di Yahoo Messenger. Kamu mungkin sering menggunakan fitur PING ini untuk memulai chat dengan teman kamu. Namun tahukah kamu ternyata PING memiliki banyak kegunaan lain, loh! Salah satu fungsi PING yang paling umum adalah untuk memastikan bahwa teman atau kontak BBM yang ingin kamu ajak chat ini sedang aktif aplikasi BBM-nya. Kamu bisa kirim PING ke teman kamu. Kalau beberapa saat kemudian muncul tanda "D", maka dipastikan BBM teman kamu aktif.
2. Tarif Diturunkan, Driver Go-Jek Bakal Demo
Penurunan tarif yang ditetapkan oleh manajemen Go-Jek memunculkan berbagai tanggapan dari para driver. Sebagian dari mereka khawatir bahwa hal ini dapat mengurangi penghasilan. Tarif yang awalnya Rp 4.000 per kilometer (km), kini diturunkan jadi Rp 3.000. Pengemudi lainnya mengatakan bahwa hal ini sah-sah saja, namun ia merasa kecewa karena pihak manajemen Go-Jek tidak memberitahukan informasi penurunan tarif.
3. Facebook Ajak Karyawannya Beralih dari iPhone ke Android
Sebagai salah satu perusahaan besar, Facebook selalu berusaha untuk mencari cara agar dapat memberikan layanan terbaik bagi pengguna. Salah satunya adalah yang dilakukan Chris Cox, Chief Product Officer Facebook, yang mengajak karyawannya untuk menggunakan smartphone Android ketimbang iPhone. Chris Cox mengungkapkan bahwa langkahnya ini bukanlah bentuk kampanye anti Apple, melainkan menjadi salah satu langkah mencapai tujuan Facebook untuk mendominasi dunia.
4. 7 Game Horor Paling Dinanti di 2016
2016 akan menjadi tahun dimana banyak judul game horor kembali menghiasi daftar game konsol yang wajib dimainkan. Padahal, sebelumnya sudah banyak judul game horor dirilis sebagian besar developer ternama di 2015. Sampai saat ini, terkonfirmasi sekitar tujuh (7) judul akan hadir ke konsol current generation seperti PlayStation 4 (PS4), Xbox One serta PC, yaitu Perception, Doom, Draugen, Overkill's The Walking Dead, Outlast 2, Allison Road dan Routine.
5. Tips Dapatkan Hasil Raid Secara Maksimal di Clash of Clans
Clash of Clans (CoC) tak hanya menjadi game yang sekadar menekankan pemainnya untuk mengatur strategi menyerang base lawan atau hanya mempertahankan base masing-masing. Namun, game ini juga mengajak pemainnya untuk bisa mendapatkan hasil raid yang maksimal atau lebih sering disebut dengan istilah `looting`. Untuk bisa memaksimalkan hasil raid dengan baik, usahakan memaksimalkan troops (pasukan) yang tidak terlalu membuang elixir secara banyak, contohnya: Barbarian dan Archer. Lalu, cari base lawan yang paling mudah, kerahkan pasukan dengan cepat dan tepat.
(dew)
Top 5: 10 Fungsi PING di BBM Paling Banyak Dicari
Berikut rangkuman Top 5 berita terpopuler yang paling banyak dibaca di kanal Tekno Liputan6.com kemarin, Selasa (3/11/2015).
diperbarui 04 Nov 2015, 09:20 WIBBBM (ist.)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
JILF 2024: Tegas Menentang Genosida Palestina
Timses Pram-Doel Apresiasi Profesionalitas TNI-Polri di Pilkada Jakarta
Main Api Jadi Series Trending di Indonesia, Ini Daftar Para Pemain dan Sinopsis Ceritanya
Bacaan Doa Datang Haid, Amalan dan Panduan Lengkap untuk Muslimah
Daftar Negara yang Pakai Bitcoin Jadi Alat Pembayaran Sah
Ragam Kuliner Singkawang, Sajian Khas dari The Little Hong Kong
Gaya Rambut Luna Bijl Saat Makan Bakso Bareng Maarten Paes di Bali Bikin Salah Fokus
Link Live Steaming LaLiga Barcelona vs Las Palmas, Sabtu 30 November 2024 Pukul 20.00 WIB
Saham Adani Group Melonjak 19% Meski Diterjang Kasus Suap
Pemberontak Suriah Masuki Jantung Kota Aleppo, Rusia Kirim Bantuan Militer
Jirayut Gemetar Tampil di 29th Asian Television Awards Hari Pertama: Kaki Kayak Mau Copot
Tips Bijak Menggunakan Media Sosial: Panduan Lengkap untuk Pengguna Modern