Cerita Kelly Osbourne yang Agresif Saat Mendekati Pria

Kelly Osbourne tak malu-malu dalam mendekati pria yang disukainya.

oleh Rizkiono Unggul Wibisono diperbarui 05 Nov 2015, 15:20 WIB
Kelly Osbourne

Liputan6.com, Los Angeles Kelly Osbourne, putri dari rocker legendaris Ozzy Osbourne dikenal sebagai pribadi yang lantang. Ia tak malu-malu dalam bersikap dan mengutarakan isi kepalanya. Termasuk untuk urusan pria.

Kelly Osbourne

"Saya terang-terangan dan langsung bilang kalau kau menarik serta bilang, 'buruan!'," ujarnya dalam sebuah talk show yang dipandu oleh James Corden seperti dilansir film-news.co.uk, Rabu (4/11/2015).

"Atau saat saya masih muda sekali saya selalu berharap untuk yang terbaik.. Jadi kau sudah lama berbicara kepada seseorang di pub dan kau berharap ini sudah saatnya. Kau mencondongkan badanmu ke arahnya, jika ia tak mencium mu, kau bisa berpura-pura jatuh dari kursimu," lanjutnya.

Kelly Osbourne

Kelly Osbourne adalah seorang penyanyi-pencipta lagu, aktris, presenter televisi, serta perancang busana. Ia paling dikenal atas reality show keluarganya The Osbournes.

The Osbournes

Kabar terakhir, Kelly Osbourne akan menjadi salah satu juri dalam Australia's Got Talent. (gul/fei)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya