Liputan6.com, London - Honda HR-V, menurut hasil uji tabrak yang dilakukan European New Car Assessment Programme (Euro NCAP) memperoleh rating lima bintang. Ini didasarkan dari aspek perlindungan terhadap penumpang dewasa, anak-anak, pejalan kaki, dan ketersediaan fitur keselamatan.
Honda HR-V memenuhi 86 persen pelindungan untuk orang dewasa. Sementara untuk anak-anak dan penjalan kaki masing-masing 79 persen dan 72 persen. Euro NCAP melakukan uji tabrak terhadap Honda HR-V 1,6 'ES', RDH.
Ada tiga tahap tes tabrak yang dilakukan, di antaranya separuh bagian mobil tubrukan dengan benda padat pada kecepatan 64 km/jam, tubrukan penuh dengan kecepatan 50 km/jam, ditabrak dari samping dengan kecepatan 50 km/jam, dan skenario mobil menabrak objek seperti pohon atau tiang pada kecepatan 32 km/jam.
Baca Juga
Advertisement
"Ruang penumpang masih stabil saat diuji tabrak depan. Dummi juga menunjukan perlindungan yang baik untuk lutut dan bagian kaki baik pengemudi maupun penumpang," demikian tulis Euro NCAP melalui keterangan tertulisnya.
Dijelaskan pula, Honda HR-V yang dites itu telah dilengkapi frontal airbag pada pengemudi dan penumpang, sabuk pengaman pretensioner dan loadlimiter yang berfungsi masksimal dalam meminimalisir cedera saat tabrakan dari depan.
Sementara untuk proteksi sisi samping, terdapat side head airbag, side chest airbag, dan side pelvis.
Menyoal proteksi penumpang anak-anak, Honda HR-V memiliki Isofix pada kursi barus kedua, airbag cut-off, juga seatbelt reminder yang tersedia baik bagi pengemudi maupun penumpang.
Tak luput, mobil berfitur lima orang penumpang itu juga dilengkapi ECS (Electronic Control Stability) serta AEB (Autonomous Emergency Braking)City.
(gst/sts)