Liputan6.com, Naples - Sekelompok pelaut di sebuah yacht berhasil selamatkan seekor anak anjing jenis Labrador yang terjatuh dari kapal feri di Selat Naples, Italia.
Dikutip dari The Local Senin, (9/11/2015), anjing bernama Noodle itu sebelumnya dibawa pulang ke rumah di pulau Ischia oleh pemiliknya, Mario Di Meglio, ketika ia meloloskan diri dari tali kekangnya dan terjatuh dari geladak.
Advertisement
Setelah ketahuan menghilang, pemilik mengatakan kepada La Repubblica bahwa ia segera melapor kepada awak kapal, namun mereka menolak untuk berhenti dan mengatakan bahwa kemungkinan anjing itu sudah tenggelam.
Sepertinya keberuntungan masih memihak kepada pemilik dan anak anjing tersebut-- Noodle ditemukan sedang berenang di laut lepas oleh sekelompok pelaut dari klub layar RYCC Savoia.
Pelaut Massimiliano Cappa mengatakan kepada La Repubblica tentang kesulitan mengarahkan perahunya dalam upaya menyelamatkan anjing tersebut.
Katanya, “Anjing itu terlihat kelelahan. Kaki-kakinya hampir lumpuh karena dinginnya air. Ia gemetar dan merintih.”
Mereka kemudian mengeringkan anak anjing dan memeluknya dalam upaya memberikan kehangatan-- lalu menghubungi perahu penyelamat untuk membawa anak anjing kembali ke daratan.
Akhirnya, anak anjing itu dipertemukan kembali dengan pemiliknya.
“Saya bahagia sekali bisa memelukya kembali. Tapi saya masih kecewa dan marah dengan apa yang telah terjadi, anjingku terjatuh ke laut sementara kapal feri itu tidak mau berhenti.” (Alx/Rcy)