Gara-gara Ini Raditya Dika Ingin Menikah

Selama ini, Raditya Dika selalu kebingungan jika ditanya fans maupun penggemar soal kapan berumah tangga.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 10 Nov 2015, 01:00 WIB
Raditya DIka (Liputan6.com/Panji Diksana)

Liputan6.com, Jakarta Tak ingin terjebak dalam cerita film terbarunya yang berjudul 'Single', Raditya Dika tiba-tiba mengumumkan kalau dirinya bakal segera naik pelaminan.

"Juni ini mudah-mudahan ada (istri). Gue yakin dia salah satu penonton Single, hahahaha," ucap Raditya Dika bercanda saat ditemui disela-sela jumpa pers 'Single' di kantor Soraya Intercine Films, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (9/11/2015).

Raditya Dika

Selama ini, Raditya Dika selalu kebingungan jika ditanya fans maupun penggemar soal kapan berumah tangga. Ia pun selalu menjawab Juni sebagai bulan pernikahan tanpa dilengkapi dengan tahunnya.

"Kenapa bulan Juni, karena dia di bulan tengah. Sebenarnya sih lebih ke asal sebut saja," lanjut dia dengan gayanya bercanda.

Raditya Dika meminta awak media tak serius dalam mengutip ucapannya soal bulan pernikahan. Sebab, keluarganya pernah kebingungan karena ada salah satu media yang serius memuat pernyataan dia.

Raditya Dika mendapatkan piala di Indonesian Choice Awards. Foto: Twitter

"Kemarin gue ditanya persis kayak gini, eh nggak tahunya ada (media) yang nulis. Bokap gue kan baca, dia bilang 'kamu mau kawin kok nggak ngundang-ngundang papa?'. Gue cuma bisa diam," tutupnya keheranan.(Gie/Adt)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya