Jokowi Pimpin Upacara Hari Pahlawan di Surabaya

Upacara peringatan Hari Pahlawan 10 November di Tugu Pahlawan, Surabaya digelar pukul 08.00 WIB.

oleh Luqman Rimadi diperbarui 10 Nov 2015, 06:30 WIB
Presiden Joko Widodo. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atauJokowi akan menjadi inspektur upacara bendera pada peringatan Hari Pahlawan 10 November di Surabaya, Jawa Timur. Upacara akan berlangsung di Tugu Pahlawan pada pukul 08.00 WIB.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengatakan Jokowi berangkat ke Surabaya pada Senin, 9 November malam pukul 21.00 WIB dan menginap di sana.

"Kemudian besok pagi (hari ini) jam 8 pagi akan mengikuti upacara Hari Pahlawan," ujar Pratikno di Istana Negara, Jakarta, Senin.

‎Menurut dia, kehadiran Jokowi di Surabaya menjadi catatan tersendiri karena ini adalah kali pertama upacara peringatan Hari Pahlawan dilaksanakan di Surabaya dan dipimpin langsung seorang presiden.

Gubernur Jawa Timur Soekarwo menuturkan kesediaan Jokowi menjadi inspektur upacara di Tugu Pahlawan merupakan keputusan tepat dan sudah lama ditunggu masyarakat Jawa Timur.

"Dan ini merupakan kali pertama seorang presiden memimpin upacara di Surabaya. Syukurlah tahun ini disetujui pemerintah pusat dan kami sangat mengapresiasinya," kata dia di kantor Gubernur Jatim, Surabaya, Jumat, 6 November 2015.

Di sela upacara, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo dijadwalkan memberikan tali asih berupa bingkisan kepada perintis kemerdekaan, yakni 102 orang perintis dan 100 orang veteran. (Mvi/Rmn)**

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya