Studi: Setiap Wanita Normal Tertarik pada Sesama Jenis

Meski sejak kecil perempuan menggilai laki-laki, tapi pasti ada ketertarikan terhadap sesama jenis walau sedikit.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 14 Nov 2015, 16:00 WIB
Dua per tiga wanita yang disurvei menonton film dewasa via smartphone-nya karena dapat membantu mereka untuk mencapai `klimaks`

Liputan6.com, New York- Meski sejak kecil seorang wanita sudah menggilai laki-laki, ia pasti memiliki ketertarikan terhadap sesama jenis lebih dari yang sadari. Itulah temuan studi terbaru yang dipublikasikan dalam Journal of Personality and Social Psychology.

Kesimpulan ini ditemukan setelah 345 wanita baik normal maupun lesbian ditanyai mengenai ketertarikan seksual dengan menonton video seks. Lalu, peneliti melacak apa yang sedang paling membuat para wanita antusias untuk melihat saat sedang menyaksikan film tersebut.

"Kami melihat perempuan, dalam berbagai tingkat secara signifikan terangsang oleh wanita yang ada dalam video panas itu," terang penulis utama studi ini Gerulf Rieger seperti dikutip laman Women's Health, Sabtu (14/11/2015).

Namun, temuan diperoleh dengan berbagai keterbatasan. Pertama, sebagian besar respondennya adalah wanita berkulit putih dengan pendidikan tinggi yang berasal dari negara liberal. Kedua, penelitian ini dilakukan dalam laboratorium sehingga mungkin hasilnya berbeda ketika dilakukan secara pribadi.

Sehingga peneliti mengatakan bahwa kesimpulan penelitian ini mungkin hasilnya berbeda dengan wanita dengan latar belakang berbeda.**

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya