Liputan6.com, Malang - Arema Cronus sementara unggul tipis 2-1 Persipasi Bandung Raya (PBR) laga kedua penyisihan grup A Piala Jenderal Sudirman (PJS), Senin (16/11/2015) malam nanti di Stadion Kanjuruhan. Dua gol Arema dilesakkan Kiko Insa dan Cristian Gonzales. Sedangkan, satu gol PBR dicetak Gaston.
Laga Arema kontra PBR berlangsung sengit. Baru berjalan 2 menit PBR sudah unggul melalui kaki Gaston setelah menerima umpan dari Ibrahim.
Pertandingan berjalan semakin menarik setelah Arema ngotot untuk mengejar ketinggalan. Peluang pertama diperoleh Vizcara yang menerima umpan dari Samsul Arif. Namun, sepakannya kurang terarah.
Kiper PBR Harlan hampir melakukan blunder saat akan membuang bola. Beruntung Viscara gagal menjangkau bola.
Menit 21 Ibrahim hampir menggandakan keunggulan PBR. Namun, tendangannya dari luar kotak penalti masih bisa ditepis Kadek.
Usaha keras Arema akhirnya membuahkan hasil pada menit 23. Kiko Insa yang ikut membantu serangan berhasil meneruskan bola tendangan bebas. Skor imbang 1-1.
Gol Kiko rupanya melecut semangat tim asuhan Joko Susilo. Gempuran bertubi-tubi yang dilakukan Viscara dan Samsul akhirnya berbuah gol pada menit 27. Samsul yang berhasil menerobos lini belakang PBR memberikan umpan kepada Gonzales.
Striker senior ini kemudian mengecoh kiper PBR sebelum melesakkan bola ke gawang yang sudah kosong. Arema unggul 2-1.
Mendekati akhir babak pertama, pertandingan berjalan cukup keras. Sempat terjadi keributan antara pemain Arema Juan Revi dengan Ibrahim. Wasit terpaksa menghentikan pertandingan untuk beberapa saat. Sampai akhir pertandingan tak ada lagi gol tercipta.(Ian/Def)
Susunan Pemain:
Advertisement
Arema XI : Kadek, Kiko, Hermawan, Kipuw, Junda, Bustomi ©, Revi, Dio, Viscara, Samsul, Gonzales
Cadangan: Meiga, Suroso, Alfarizi, Mossi, Sukadana, Sunarto, Hendro
PBR XI : Harlan, Dolly, Tupamahu ©, Waluyo, Ramadhana, Antonio, Kim Jefry, Ibrahim, Ghozaly, Gavin, Gaston
Cadangan: Muhammad, Rifan, Bagas, Ikhsan, David, Rahmat, Yongki