Kapal KM Wihan Diduga Alami Kebocoran di Lambung Kiri Kapal

Pihak Syahbandar Tanjung Perak yang langsung meninjau evakuasi penumpang menduga kapal tenggelam karena ada kebocoran di lambung kapal.

oleh Liputan6 diperbarui 17 Nov 2015, 02:48 WIB
Ilustrasi Kapal Tenggelam

Liputan6.com, Surabaya - Para penumpang Kapal KM Wihan Sejahtera yang selamat dan sempat dirawat kini sudah keluar dari rumah sakit dan dibawa ke terminal penumpang Gapura Surya Nusantara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Mereka masih menunggu diberangkatkan ke daerah tujuan.

Sementara itu, pihak Syahbandar Tanjung Perak yang langsung meninjau evakuasi penumpang menduga kapal tenggelam karena ada kebocoran di lambung kapal.

"Kemungkinannya kalau miring, dari sini nggak masalah begitu sampai sana agak miring berarti ada kebocoran, air masuk," ujar Kepala Syahbandar Kelas 1 Tanjung Perak Surabaya Rudiana Muklish, seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Senin (16/11/2015).

Rudiana memastikan tenggelamnya KM Wihan bukan karena kelebihan muatan. Sebab dari laporan manifes kapal jumlah penumpang adalah 153 orang dan awak kapal sebanyak 22 orang. Sejauh ini belum ada laporan korban hilang atau tewas dalam musibah tenggelamnya kapal.

Sementara itu, seorang penumpang KM Wihan Sejahtera masih histeris saat menjalani pengobatan di Rumah Sakit Tanjung Perak, Surabaya, Senin petang.

Ia mengaku belum mengetahui nasib saudara dan kerabatnya yang sama-sama menumpang KM Wihan. Mereka terpisah saat masih di kapal karena berupaya menyelematkan diri sebelum kapal tenggelam.

Nana bersama 30 penumpang lainnya diselamatkan oleh tug boat yang sedang melintas. Begitu ditemukan ia pun langsung dievakuasi ke rumah sakit. (Mar/Ali)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya