Liputan6.com, Jakarta - Kendati Apple terus berinovasi, ada satu produk yang dipastikan tidak akan dibuat oleh perusahaan tersebut. Raksasa teknologi asal Amerika Serikat (AS) itu tidak akan "mengawinkan" laptop MacBook dan iPad atau dikenal sebagai perangkat hybrid (2-in1).
Menurut Chief Executive Officer (CEO) Apple, Tim Cook, produk hybrid yang lahir dari perpaduan MacBook dan iPad tidak akan memberikan kepuasan bagi konsumen. Sehingga ia memastikan Apple tidak akan membuat produk hasil kombinasi keduanya.
"Kami sangat yakin konsumen tidak menginginkan kombinasi Mac dan iPad, karena pengalaman produk tidak akan sebaik yang diinginkan konsumen," kata Cook seperti dilansir Business Insider, Rabu (18/11/2015).
Adapun Apple baru saja meluncurkan iPad Pro, sebuah iPad dengan layar jumbo. Tablet tersebut memiliki layar 12,9 inci, paling besar diantara semua iPad yang sebelumnya dirilis Apple.
iPad Pro memiliki performa lebih baik dibandingkan para pendahulunya dan ditargetkan untuk konsumen kalangan bisnis. iPad Pro kerap dibandingkan dengan perangkat 2-in-one Microsoft Surface, yang lebih tampak seperti laptop ketimbang tablet.
(din/dew)
Apple Tak Berniat `Kawinkan` MacBook dan iPad
Apple memastikan tidak akan membuat produk hasil kombinasi laptop MacBook dan tablet iPad.
diperbarui 18 Nov 2015, 13:17 WIBiPad Pro (Foto: Ist)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo Dikritik Mahfud MD, Habiburokhman: Jangan Hasut Publik
Terkaya di Dunia, Potensi Ekonomi Laut Arafura dan Timor Sentuh Rp 118,3 Triliun
Warga Diimbau Tak Nyalakan Flare dan Kembang Api di Jalanan Kota Bandung saat Malam Tahun Baru
Informasi Salah Mendeteksi Uang Palsu dan Asli, Simak Biar Tak Terjebak
Google System Updates Desember 2024, Ini yang Perlu Kamu Ketahui!
Chelsea Dipermalukan Fulham, Absennya Noni Madueke Jadi Sorotan
VIDEO: Duh! Temukan Sapi Hanyut, Warga di Jember Disebut Minta Tebusan Rp 10 Juta
Aneka Permainan Anak Tradisional Korea di Squid Game 2 dan Penjelasannya, Ada yang Mirip dengan di Indonesia
Fungsi Injektor Motor: Komponen Vital Sistem Injeksi Bahan Bakar
Tips Memperlancar ASI: Panduan Lengkap untuk Ibu Menyusui
Kasus Unik 27 Lensa Kontak Tersangkut di Balik Kelopak Mata Wanita Ini, Kok Bisa?
Melihat Tren Perpajakan Indonesia di Tahun Depan