Orangtua yang Prioritaskan Anaknya Jadi Cantik Ketimbang Pintar

Bagaimana jika ada orangtua yang lebih memprioritaskan anaknya jadi cantik ketimbang pintar?

oleh Bio In God Bless diperbarui 19 Nov 2015, 09:00 WIB
Foto: The Daily Mail

Liputan6.com - Pendidikan adalah salah satu modal bagi anak untuk tumbuh menjadi pribadi yang matang. Bicara tentang pendidikan, pikiran Anda mungkin langsung tertuju pada sekolah.

Sekolah memang salah satu sarana pendidikan yang bersifat formal, dimana terdapat kurikulum yang sudah dirancang. Tapi bukan hanya sekolah yanng menjadi wadah untuk mendidik anak.

Jangan lupakan keluarga sebagai lingkungan terdekat anak. Apa yang diajarkan oleh para orangtua kepada anak-anaknya merupakan bagian penting dari pendidikan.

Apa yang selama ini Anda ajarkan kepada anak? Di situs Reddit terungkap suatu hal mengejutkan. Dalam sebuah topik bahasan, para guru berbagi kisah tentang apa yang dikatakan para orangtua tentang anak mereka.

“Anak ku tak perlu menjadi pintar, ia harus menjadi cantik. Ia akan menemukan pria kaya, menikahinya, dan tak pernah menggunakan pelajaran kimia lagi,” seorang guru mengutip perkataan orangtua murid.

Kisah-kisah serupa tentang pemikiran orangtua murid yang diceritakan para guru di Reddit mengundang banyak komentar. Lebih dari 6.000 komentar ditulis mengingat kondisi memprihatinkan dari para pemikiran orangtua tentang anak-anaknya.

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya