Real Madrid Vs Barcelona: Messi Sumber Masalah Los Galacticos

Dalam tujuh laga terakhir antara Madrid dan Barcelona, keberuntungan berpihak kepada Blaugrana.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 21 Nov 2015, 11:03 WIB
Gaya ngedot Lionel Messi usai cetak gol untuk rayakan kelahiran anaknya yang kedua ( REUTERS/Javier Barbancho)
Liputan6.com, Madrid - Real Madrid akan menjamu Barcelona lanjutan La Liga Spanyol. Laga El Clasico itu akan digelar di Stadion Santiago Bernabeu pada Minggu dinihari, 22 November 2015.
 
Jelang pertandingan tersebut, fakta sangat menguntungkan tim tamu. Dalam 7 laga terakhir antara Madrid dan Barcelona, keberuntungan berpihak kepada Blaugrana, yakni 4 kemenangan, 1 seri, dan 2 kalah. 
 
Di samping itu, bila mengingat 12 pertemuan terakhir di Santiago Bernabeu di seluruh kompetisi, hasilnya juga berpihak kepada Barcelona. Rinciannya, tim yang bermarkas di Camp Nou Stadium itu 6 kali menang, 3 seri, dan 3 kalah.
 
Meski Madrid selalu apes, pelatih Rafael Benitez tetap optimistis Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan bisa mengamankan tiga poin. Demi meraih kemenangan, Benitez memastikan bakal menyerang sepanjang 90 menit pemainan.

Baca Juga

  • Harga MotoGP Indonesia Mahal atau Murah? Simak Daftar Lengkapnya
  • Moyes Mengaku Sulit Teruskan Kejayaan Ferguson
  • Klopp: Manchester City Latihan di Hutan!
 
"(Soal bagaimana mengalahkan Barcelona), banyak hal yang bisa dilakukan, tergantung pada tim yang Anda latih. Tapi, jika Anda melakukan itu tentu tidak sama dengan Madrid," jelas Benitez dalam konferensi pers. 
 
"Kami adalah tim dengan kemampuan untuk menyerang, mencetak gol dan menembus kotak penalti lawan, dan itulah yang ingin kami lakukan," sambung mantan pelatih Liverpool tersebut.
 
Benitez menyebutkan, ia membawa Karim Benzema dalam skuat menghadapi Barcelona. Namun, kondisi striker timnas Prancis itu masih meragukan setelah tampil di ajang internasional.
 
"Benzema ada di skuat. Ia latihan dengan baik dengan skuat, dan kami akan memutuskan apakah ia main atau tidak," dia mengakhiri.

Sementara itu, Barcelona mendapat kabar bagus jelang El Clasico. Bintang andalan mereka, Lionel Messi yang dalam delapan minggu terakhir mengalami cedera lutut telah berlatih bersama Andres Iniesta dan kawan-kawan.
 
Pulihnya Messi tentu menjadi modal berharga karena dia adalah sumber masalah Madrid. Messi adalah pencetak gol terbanyak El Clasico di ajang La Liga. Saat ini, dalam 18 laga dimainkan, Messi telah mencetak 14 gol, sama seperti Alfredo di Stefano. 
 
Selain itu, pemain Argentina ini telah berpartisipasi dalam 8 dari 9 gol terakhir Barca di Santiago Bernabeu dalam seluruh kompetisi, dengan 10 gol dan 6 assist.
 
"Messi kembali adalah hal utama. Dia sudah menjalani latihan ringan dan jelas dia belum 100 persen, tetapi itu jadi garansi jika dia sudah bersama kami," ujar pelatih Barcelona, Luis Enrique, seperti dilansir Daily Mail.
 
"Saya belum memutuskannya (memainkan Messi). Saya akan bicara dengannya dan mengambil keputusan. Saya lebih senang bisa memainkannya, tetapi ini juga kabar yang bagus dia sudah dapat dimainkan lagi," dia menegaskan. (Cak/Vid)*

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya