Liputan6.com, Jakarta - Indonesia memastikan diri menjadi runner up di ajang SEASA Shooting Championship 2015, Rabu (25/11/2015). Total Indonesia berhasil meraih 15 emas, 17 perak, dan 11 perunggu di ajang yang diikuti 8 negara tersebut.
Tambahan emas Indonesia disumbangkan I Kadek Rico Vergian Dinata di nomor 10m air pistol junior putra. Ia berhasil mengoleksi 196,7 poin dan mengungguli wakil Malaysia, Abdul Hadi, yang hanya mampu mengoleksi 195,0 poin dan meraih perak.
Indonesia sebenarnya hanya menargetkan 3 emas pada ajang SEASA Shooting Championship 2015 kali ini. Pasalnya ajang ini hanya dijadikan sebagai pemanasan jelang menghadapi Asian Games 2018 mendatang.
Vietnam menjadi juara umum pada SEASA Shooting Championship 2015 kali ini. Mereka berhasil mengumpulkan 20 emas, 12 perak, dan 9 perunggu.
Sementara itu hingga gelaran hari terakhir, Filipina masih belum mampu memperoleh satu medali pun. Mereka masih menempati posisi terbawah klasemen SEASA Shooting Championship 2015.
Klasemen akhir SEASA Shooting Championship 2015:
1. Vietnam (Emas 20, Perak 12, Perunggu 9)
2. Indonesia (Emas 15, Perak 17, Perunggu 11)
3. Malaysia (Emas 9, Perak 16, Perunggu 7)
4. Singapura (Emas 5, Perak, 2, Perunggu 3)
5. Taipei (Emas 4, Perak 0, Perunggu 0)
6. Hongkong (Emas 0, Perak 2, Perunggu 8)
7. Thailand (Emas 0, Perak 2, Perunggu 2)
8. Filipina (Emas 0, Perak 0, Perunggu 0)
Indonesia Pastikan Posisi Runner-up di SEASA Championship
Perolehan medali Indonesia kalah dari Malaysia.
diperbarui 26 Nov 2015, 00:12 WIBPetembak Junior Indonesia, I Kadek Rico V (kiri) saat laga melawan Abdul Hadi Abd Malek di Final 10m Air Pistol Men Junior Kejuaraan Menembak ASEAN di Jakarta, Rabu (25/11/2015). Kadek meraih emas dengan 196.7 poin. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Quote Guru yang Inspiratif dan Penuh Makna, Bikin Semangat Mengajar
9 Resep Ayam Semur yang Lezat dan Menggugah Selera, Mudah Dibuat
Update Data Suara Pilkada Jabar 2024 yang Diunggah ke Sirekap KPU, Data yang Belum Masuk hanya 5 Persen
Cara Membuat Keripik Tempe Renyah dan Gurih
4 Hal Terkait Harga Tiket Pesawat Turun saat Nataru
Hasil Quick Count Pilkada Aceh 2024, Dua Paslon Saling Klaim Kemenangan
350 Quote Gunung yang Inspiratif dan Memotivasi, Bikin Semangat Hiking
Gara-gara Ikuti Rute Google Maps, 3 Orang di India Tewas Jatuh dari Jembatan Belum Selesai
Hasil Quick Count Indikator Pilgub Sumut 2024 Suara 100%: Bobby-Surya 62,71%, Edy-Hasan 37,29%
Top 3: Deretan Promo Pilkada 2024 Makanan, Minuman dan Transportasi
Progres Rekapitulasi Data Suara Pilkada DKI Jakarta 2024, Data yang Belum Masuk Sirekap KPU hanya 3 Persen
350 Jumat Berkah Quote untuk Menyejukkan Hati