Liputan6.com, Magelang - Beragam cara unik dilakukan siswa di sejumlah daerah, demi menghargai jasa guru di Hari Guru Nasional, 25 November 2015 kemarin. Di Magelang para siswa membasuh kaki sang pahlawan tanpa tanda jasa.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Kamis (26/11/2015), ratusan siswa SMK 17 di Kota Magelang, Jawa Tengah, membasuh kaki para guru satu per satu dengan menggunakan air kembang.
Advertisement
Acara perayaan Hari Guru Nasional kemarin penuh rasa haru, setelah para siswa dan sang guru saling bersalam-salaman dengan meminta dan memberi maaf masing-masing.
Setelah bersalam-salaman, para siswa kemudian memberikan beberapa nasi tumpeng dan memberi kado.
Di Surabaya, puluhan siswa SMA Muhammadiyah 2 menggelar aksi unik yaitu mengamen di dalam sekolah, sambil memberikan bunga kepada semua guru di sekolah.
Para guru merasa terharu, hingga meneteskan air mata ketika melihat aksi para siswa tersebut.
Adapun di Depok, siswa Sekolah Dasar Mekarjaya 11, Sukmajaya, memberikan bunga untuk guru mereka. Ada yang memberi bunga dan ada yang membaca puisi.
Salah satu siswi yang membaca puisi adalah Nafiza. Dengan terharu, ia terus membaca puisi hingga selesai. Bahkan Nafiza pun menangis hingga dipeluk sang guru.
Sementara Lilis, sang guru, mengaku terharu dengan pemberian bunga dan pembacaan puisi oleh anak-anak didiknya. Hadiah tersebut dirasa indah tak ternilai bagi dirinya.
Siswa lainnya juga turut memberikan bunga kepada guru mereka. Bahkan ada yang memberikan hadiah lukisan dan buku Yasin. (Nda/Ron)