JK Sowan ke Keluarga Paku Alam IX di Yogyakarta

Wapres JK juga akan membuka acara GP Anshor begitu tiba di Kota Gudeg itu.

oleh Yanuar H diperbarui 26 Nov 2015, 08:25 WIB
Wapres Jusuf Kalla (kanan)melambaikan tangan kepada awak media saat menghadiri peringatan Hari Konstitusi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (18/8/2015). (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Yogyakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla dan istri, Mufidah Kalla akan berkunjung ke Daerah Istimewa Yogyakarta. Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 072 Pamungkas Yogyakarta Mayor Inf M Munasik mengatakan, pria yang karib disapa JK itu akan mengikuti berbagai kegiatan.

Setelah mendarat di Yogyakarta, JK akan mengunjungi Ponpes Sunan Pandanaran, Jalan Kaliurang Km 12,5 Sardonoharjo, Ngaglik, Sleman.

"Besok (hari ini) itu landing lalu ke ponpes habis itu ke Pakualaman dan Kepatihan terus ke bandara. Setelsh itu infonya RI 2 mau ke Cilacap," ujar Munasik, di Yogyakarta, Rabu 25 November 2015.

Dia menuturkan, kedatangan JK ke Ponpes Sunan Pandanaran untuk membuka acara GP Anshor.


Sementara kedatangan JK ke Puro Pakualaman untuk berkunjung ke keluarga Paku Alam IX. KGPAA Paku Alam IX meninggal pada hari Sabtu 21 November 2015 lalu.

"Ke Puro Pakualaman untuk silaturahmi saja ke keluarga Paku Alam IX," kata Munasik.

Khusus pengamanan, Korem telah menerjunkan seluruh anggotanya untuk berjaga-jaga. Kekuatan penuh untuk mengamankan kedatangan JK ke Yogyakarta.

"Segala lini. Siap mengamankan saja," jelas Munasik. (Bob/Ndy)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya