Ribery Siap Merumput Lagi Akhir Tahun

Ribery mengalami cedera pergelangan kaki saat bertanding di Liga Champions

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 27 Nov 2015, 00:29 WIB
"Kami butuh dia kembali," kata Lahm.

Liputan6.com, Muenchen - Pemain sayap Bayern Muenchen Franck Ribery diharapkan bisa membela lagi klubnya bulan depan setelah mengalami cedera panjang. Ribery ditargetkan bermain lagi pada 12 Desember nanti, saat Muenchen menjamu Ingolstadt.

Pemain asal Prancis ini, absen membela Muenchen sejak 11 Maret lalu, akibat cedera pergelangan kaki. Ribery cedera saat bertanding di Liga Champions melawan Shakhtar Donetsk.

Dan, kini ia optimistis bisa merumput lagi saat Bayern menghadapi rival lokal mereka di Allianz Arena.

"Aku akan mencoba. Saya telah melakukan pemulihan dengan baik dalam beberapa minggu terakhir. Saya berharap sudah bisa bergabung dengan tim dalam pelatihan," katanya.

Kabar baik ini disambut gembra kapten tim Philipp Lahm. Ia sangat ingin Ribery segera beraksi lagi.

"Saya yakin dia akan segera kembali. Saya melihat kemajuan dan dia sudah dekat bergabung kembali dengan tim dalam pelatihan," ujarnya.

"Kami tahu dia adalah pemain bagus, yang selalu sangat penting untuk keberhasilan klub ini," pungkasnya.(Ian/Bog)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya