Liputan6.com, Jakarta - Ada pemandangan berbeda di Gereja Katedral Jakarta. Suasana Gereja Keuskupan Agung Jakarta ini tampak semarak. Begitu juga dengan penjagaan, terlihat ketat di areal gereja. Akses tertutup diberlakukan pada Jumat (27/11/2015) sore.
Maklum saja, Gereja Katedral Jakarta sore ini menjadi tempat pernikahan putri kedua Ketua DPR Setya Novanto, Dwina Michaella. Dwina melangsungkan sakramen pernikahan di Gereja Katolik Katedral Santa Maria Diangkat ke Surga di Jalan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.
Acara penerimaan sakramen pernikahan Dwina dengan calon suaminya, Jason Harjono, berlangsung tepat pukul 15.00 WIB. Acara diselenggarakan tertutup, hanya dapat diakses oleh tamu undangan.
Baca Juga
Advertisement
Sejumlah pejabat negara tampak menghadiri sakramen pernikahan tersebut. Berdasarkan pantauan Liputan6.com di lokasi, terlihat Menteri Pariwisata Arif Yahya dan Menteri Perhubungan Ignasius Jonan.
Imbas dari misa pernikahan itu, lalu lintas di sekitar kawasan Katedral Jakarta terpantau padat. Tidak sedikit dari pengendara yang memperlambat laju kendaraannya untuk melihat suasana gereja yang dipenuhi wartawan di luar pagar.
Sejumlah petugas protokoler menjaga tiap pintu masuk dan keluar gereja agar tidak ada yang masuk selain tamu undangan. (Ado/Sun)*