Schweinsteiger: MU Butuh Perbaikan

Dalam pertandingan di markas Leicester di King Power Stadium, MU harus tertinggal lebih dulu setelah Jamie Vardy mencetak gol di menit 24.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 29 Nov 2015, 11:04 WIB
Schweinteriger merayakan gol ke gawang Leicester (Reuters)

Liputan6.com, Manchester: Hasil imbang 1-1 yang diraih Manchester United saat tandang ke Leicester City, Sabtu (28/11/2015) membuat gelandang Bastian Schweinsteiger kecewa. Pemain asal Jerman ini pun menilai timnya membutuhkan perbaikan.

"Kami harus membuat lebih banyak peluang dengan celah yang kami punya. Kami jelas harus memperbaiki penampilan," kata Schweinsteiger di Sports Mole.

Baca Juga

  • Messi dan Ronaldo Terancam Tak Bisa Liburan Akhir Tahun
  • Betah di Barcelona, Neymar Lupakan MU
  • Hempaskan Sampdoria, Milan Masuk Zona Eropa

Dalam pertandingan di King Power Stadium itu, MU harus tertinggal lebih dulu setelah Jamie Vardy mencetak gol di menit 24. Setan Merah kemudian bisa menyamakan kedudukan sebelum babak pertama berakhir usai Schweinsteiger memaksimalkan umpan lambung Daley Blind.

"Kami tahu pergerakan Vardy jadi kami kecewa dengan gol itu. Gol itu datang dari sudut pertahanan kami dan pertahanan kami buruk," ujar Schweinsteiger.

"Waktu gol saya bagus, hanya beberapa menit sebelum turun minum. Tetapi kami kecewa tidak bisa menang," tambahnya.

Hasil imbang ini membuat MU ada di tempat ketiga klasemen sementara dengan poin 28. Sementara, Leicester harus turun dari puncak klasemen ke peringkat kedua dengan poin 29.

Di pertandingan selanjutnya, MU akan menjamu West Ham United di Old Trafford, Sabtu (5/12/2015) sebelum melakoni laga hidup mati di Liga Champions melawan Wolfsburg, Rabu (9/12/2015). (Jon/Rco)

Bastian Schweinsteiger (Reuters/Jason Cairnduff)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya