Puting Beliung Porak-porandakan 3 Desa di Bulukumba

Puting beliung sebelumnya menyapu belasan rumah petani di Kabupaten Maros, Sulsel.

oleh Eka Hakim diperbarui 29 Nov 2015, 20:02 WIB
Angin puting beliung memorak-porandakan 3 desa di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Minggu (29/11/2015). (Liputan6.com/Eka Hakim)

Liputan6.com, Makassar - Angin puting beliung kembali mengamuk di Sulawesi Selatan. Setelah menyapu belasan rumah petani di Kabupaten Maros, kini puting beliung kembali memorak-porandakan 3 desa di Kabupaten Bulukumba, Sulsel, Minggu (29/11/2015).

Di Desa Bonto Manai sebanyak 16 rumah dan 4 kendaraan roda empat. Selanjutnya di Desa Topanda, 33 rumah dan 1 kendaraan roda dua dan Desa Tanah Harapan sebanyak 32 rumah.

Tak hanya itu, seorang warga Jalan Telur, Desa Topanda, Kecamatan Rilau Ale, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, Halima (40) juga terluka akibat tertindih balok kayu rumah.

Kepala Bidang Humas Polda Sulselbar Kombes Pol Frans Barung Mangera kepada Liputan6.com mengatakan, saat ini Kapolsek Rilau, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, Iptu A Subhan bersama personel Polsek Rilau mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Mereka mendata korban dan kerusakan akibat bencana puting beliung tersebut.

Selain itu, lanjut Frans, beberapa posko bencana juga telah didirikan di lokasi amukan puting beliung yang terletak di 3 desa.

"Bantuan dari Dinas Tenaga Kerja Bulukumba dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Kabupaten Bulukumba juga telah diberikan," terang Frans

"Serta korban, Halima yang mengalami luka robek pada bagian kaki sebelah kanan dilarikan ke Puskesmas Bonto Bangun untuk mendapatkan perawatan medis," kata Frans. (Ans/Ado)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya