Liputan6.com, Jakarta Samsung memiliki aplikasi reward yang memanjakan para pengguna Samsung Galaxy (Smartphone dan Tablet) dengan penawaran promo menarik dari berbagai merchant ternama.
Promo yang ditawarkan tidak terbatas pada voucher diskon dan harga spesial, tapi juga penawaran ekslusif dan hadiah gratis yang bisa langsung dinikmati. Ragam tipe promonya pun bervariasi, mulai dari penawaran food & beverages, fashion, produk kecantikan, gadget, lifestyle, hingga entertainment.
Advertisement
Pengguna Samsung Galaxy hanya perlu mengaktifkan akunnya di aplikasi Galaxy Gift Indonesia, dan semua akan tersedia sebagai manfaat lebih dan nilai tambah dari produk yang berkualitas.
Aktivasi Galaxy Gift Indonesia
Bagi pengguna produk Samsung Galaxy keluaran terbaru sejak awal 2015, aplikasi Galaxy Gift Indonesia sudah tersedia di dalam perangkat, akan tetapi untuk produk Samsung Galaxy keluaran periode sebelumnya bisa mendownload langsung aplikasinya dari Apps Store: Samsung Galaxy Apps atau Google Play Store.
Pengguna Samsung Galaxy hanya perlu melakukan aktivasi dengan cara menghubungkan aplikasi dengan akun social media Google+ atau Facebook. Hal tersebut untuk proses pengambilan data standar seperti nama dan alamat email sesuai yang pengguna ijinkan.
Selanjutnya, lengkapi data diri (nomor telepon, alamat email, tanggal lahir, dan lain sebagainya) untuk kebutuhan personalisasi penawaran promo yang lebih relevan terhadap profil pengguna Galaxy Gift Indonesia.
Ketika masuk ke dalam aplikasi, para pengguna Galaxy Gift Indonesia akan berada di halaman Life dimana isinya adalah voucher diskon dan berbagai info terbaru dari Samsung Galaxy. Geser ke kanan atau ke kiri layar aplikasi untuk melihat pilihan yang ada.
Untuk promo hadiah gratis (Free Gift), pengguna harus masuk ke dalam menu Gift. Di dalamnya terdapat banyak penawaran yang bisa dipilih. Tinggal klik salah satu Free Gift jika ingin redeem vouchernya. Jangan lupa untuk baca terlebih dahulu ketentuan penggunaan voucher secara lengkap sebelum tekan tombol ambil. Setelah ambil voucher, klik menu Kotak Pesan untuk memastikan bahwa promo yang diinginkan memang sudah diperoleh.
Setiap harinya, terdapat ribuan kuota voucher promo dari banyak merchant ternama seperti CGV Blitz, Haagen-Dazs, Meiso Reflexology, The Goods Cafe, Fish & Co., dan lain-lain. Selengkapnya di www.galaxygift.id.
Voucher promo yang telah di-redeem akan berada di dalam halaman Kupon. Klik menunya, lalu pilih promo dimaksud, dan di dalamnya akan terdapat hitung mundur batas waktu penggunaan voucher.
Segera datangi Merchant promo untuk melakukan penukaran voucher sebelum batas akhir yang telah ditentukan. Tunjukkan voucher promo di kasir atau tanyakan pada staf Merchant, lalu mereka akan membantu validasi penukaran voucher dengan klik gunakan dan memasukkan kode outlet. Kemudian, pengguna langsung bisa menikmati promo yang ditawarkan.
Mudah, dan banyak hadiah yang bisa diperoleh di aplikasi Galaxy Gift Indonesia. Apalagi, kini ada program Kejutan Tanpa Henti bagi para pengguna Samsung Galaxy di Indonesia yang melakukan aktivasi dan aktif menggunakan aplikasi Galaxy Gift Indonesia.
Kejutan Tanpa Henti
Program ini menawarkan kesempatan untuk memenangkan hadiah Grand Prize mingguan yang berlangsung dari tanggal 18 November hingga 30 Desember 2015 dengan kriteria yang telah ditetapkan oleh Samsung Indonesia.
Total hadiah mingguan yang diberikan antara lain 10 buah Motor Honda Beat, 10 Paket Liburan senilai @Rp 8 juta, dan 20 Voucher Belanja minimarket senilai @Rp 1 juta.
Cukup mengisi profil akun Samsung Galaxy Gift Indonesia dan selalu aktif menggunakannya, kamu berkesempatan mendapatkan salah satu kejutan diatas. Buruan aktifkan Galaxy Gift Indonesia pada perangkat Samsung Galaxy dan nikmati Kejutan Tanpa Henti dari Samsung Galaxy Gift Indonesia.
Pengumuman pemenang Kejutan Tanpa Henti setiap hari Kamis pada halaman resmi http://undian.galaxygift.id/.
(GR)