Liputan6.com, Melwood - Sosok Steven Gerrard hadir di tempat latihan skuat Liverpool di Melwood untuk menjalani sesi latihan Senin (30/11/2015). Gerrard pulang ke Liverpool karena klubnya saat ini, LA Galaxy tengah libur kompetisi Major League Soccer (MLS).
Gerrard menerima undangan mantan klubnya tersebut untuk berlatih bersama demi menjaga kebugaran saat kompetisi MLS libur. Gerrard sendiri akhirnya merasakan berlatih di bawah arsitek anyar The Reds, Jurgen Klopp.
Mantan kapten Timnas Inggris ini disambut antusias oleh mantan rekan-rekan setimnya. Begitu juga dengan Klopp, yang terlihat kerap tertawa bersama dengan Gerrard dalam sesi latihan tersebut.
"Saya sangat senang berada di dalamnya (sesi latihan Liverpool). Sejujurnya saya berada di sana untuk waktu yang sangat lama, tapi saya tak sabar melihat apa hal baru yang Klopp lakukan dari segi taktik setelah dia menggantikan Brendan (Rodgers)," terang Gerrard, seperti dilansir Goal, Senin (30/11/2015).
Gelandang berusia 35 tahun ini mengaku senang bisa menghabiskan latihan bersama Klopp, sosok yang dianggapnya menyenangkan. Gerrard mengatakan bahwa dia pernah berjumpa Klopp sebelumnya, dan benar-benar terkesan dengan pribadinya.
"Anda hanya perlu menyaksikan wawancaranya dan Anda bakal menyukainya. Dia pribadi yang menularkan sikapnya dan saya senang bersamanya," tutur Gerrard.
"Dia benar-benar sosok yang baik. Saya senang dan menikmati berlatih di bawah asuhannya selama di Melwood," sambungnya. (Win/Def)
Mudik ke Liverpool, Gerrard Girang Dilatih Klopp
Gerrard memuji sosok Klopp yang akan disukai banyak orang.
diperbarui 30 Nov 2015, 23:30 WIBSteven Gerrard dan Jurgen Klopp di sesi latihan Liverpool (Metro/Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Cilok Kenyal Empuk: Panduan Lengkap Membuat Jajanan Favorit
Makan Bergizi Gratis, PSI: Dapur Penyedia Makanan Makin Tingkatkan Kualitas
Diguyur Hujan Salju, Pendukung Presiden Yoon Suk Yeol Tetap Berunjuk Rasa Tolak Penangkapan
Irigasi Premium Bendungan Pidekso Bikin Petani Wonogiri Punya 3 Kali Masa Tanam
VIDEO: Manchester United dan Bursa Transfer, Pemain Mana yang Berpotensi Dilego?
Transaksi Kripto Tembus Rp 556,63 Triliun dari 22 Juta Investor
11 Tips Menulis Resolusi Tahun 2025 yang Realistis dan Bikin Mudah Tercapai
Liverpool Jual Mahal, Manchester United Ketiban Apes di Januari 2025
Mimpi Biaya Haji 2025 Bisa Lebih Murah, Ini yang Perlu Dipangkas Versi Anggota DPR
Rahasia Menumbuhkan Minat Baca Anak, Salah Satunya Pendampingan Dewasa
Apple Tawarkan Diskon iPhone di Tiongkok, Buat Saingi Huawei?
Perusahaan-Perusahaan Tiongkok bakal Pamerkan Mobil Terbang hingga Produk AI di CES 2025