Liputan6.com, Jakarta Sepakbola terkadang tak hanya menyajikan kejadian menarik atau mengejutkan.Olahraga paling populer di dunia ini, juga kerap menyuguhkan peristiwa unik, bahkan menggelikan.
Seperti yang terjadi di Mauritania. Hanya karena ulah presidennya, sebuah pertandingan sepakbola yang digelar di negara di bagian barat laut Afrika ini, jadi bahan kritikan dan perbincangan
penonton hingga pengamat sepakbola. Bahkan, publik sempat marah akibat insiden ini.
Dilansir Gazzetta World, peristiwa bermula saat pertandingan di ajang Piala Super Mauritania 2015, antara FC Tevragh-Zeina versus ACS Ksar. Laga penting ini disaksikan langsung Presiden Mauritania Mohamed Abdul Aziz.
Mohamed Abdul Aziz, yang baru tiba di stadion pada babak pertama, melihat permainan yang diperagakan kedua tim sangat membosankan. Apalagi, ketika itu skor masih imbang 1-1.
Melihat cara bermain kedua kesebelasan sangat menjemukan, sang kepala negara rupanya meminta perangkat pertandingan menghentikan permainan dan langsung memutuskan pemenangnya lewat adu penalti. Kabarnya, presiden minta laga diakhiri lantaran jadwalnya yang sangat sibuk
Menyerah dengan tuntutan sang presiden, wasit pun segera menghentikan pertandingan, yang baru berjalan 63 menit.
Ditengah kebingungan pemain dan penonton, kedua tim melakukan adu penalti. Akhirnya, laga dimenangkan FC Tevragh-Zeina dan berhak mengangkat trofi juara.
Usai pertandingan Presiden mengatakan: "Menghentikan permainan di awal tidak melanggar hukum. Game ini adalah satu kesatuan dan tidak berhubungan dengan kompetisi lainnya. Sepakbola terkenal fleksibilitas, terutama ketika semua pihak setuju."(Ian/Rco)
Laga Membosankan, Presiden Ini Instruksikan Langsung Adu Penalti
Ofisial pertandingan langsung menghentikan permainan dan memutuskan pemenangnya lewat adu penalti.
diperbarui 01 Des 2015, 16:54 WIBIlustrasi (viewallpaper.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hizbullah Tembakkan 250 Proyektil dari Lebanon ke Israel
Tok! Tepat di Momen Hari Guru, Hakim Vonis Bebas Guru Supriyani Usai Dituduh Aniaya Anak Polisi
Apa Itu EMS: Panduan Lengkap Sistem Manajemen Energi
Top 3: Deretan Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan
Rahasia Ayam Goreng Garing dan Matang Tanpa Bagian Dalam yang Merah, Begini Triknya
Reaksi Netizen soal Kabar Jung Woo Sung Tak Ingin Menikahi Moon Gabi, Ibu dari Anaknya
Apa itu El Nina: Fenomena Iklim yang Mempengaruhi Cuaca Global
Jangan Main-Main, Amorim Bakal Berlaku 'Kejam' jika Pemain Manchester United Lakukan Ini
Kapolda Sumbar Ungkap Sosok AKP Dadang Iskandar: Penghibur yang Hebat
Pacaran di Usia Remaja, Apa Bisa Picu Tindak Kriminal?
Profil Singkat Paslon Pilgub DKI Jakarta 2024
6 Potret Interior Sebelum Vs Sesudah Didesain Ulang, Jadi Lebih Estetik