Sarri Tak Kecewa Napoli Takluk dari Bologna

Pelatih Napoli, Maurizio Sarri mengaku anak asuhnya telah mengeluarkan kemampuan terbaiknya saat kalah 2-3 dari Bologna

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 07 Des 2015, 04:02 WIB
KRITIK - Maurizio Sarri mengritik permainan Naoli kala mengalahkan Fiorentina 2-1, Minggu (18/10/2015) malam WIB. (Football-Italia)

Liputan6.com, Bologna - Pelatih Napoli, Maurizio Sarri mengaku anak asuhnya telah mengeluarkan kemampuan terbaiknya saat kalah 2-3 dari Bologna, Minggu (6/12/2015). Ia juga tidak terlalu kecewa dengan kekalahan pertama dari 18 laga terakhir ini.

Baca Juga

  • Pindah ke MU, Spaso: Terima Kasih Bobotoh
  • 10 Alasan Liverpool Bisa Juara Liga Inggris
  • Tiru Aksi Ronaldo, Andik Menyamar Jadi Kakek-kakek



Napoli punya kesempatan untuk menggeser Inter dari puncak klasemen jika menang di laga ini. Sayangnya kesempatan itu urung didapat karena mereka pulang dengan tangan hampa.

Dua gol dari Mattia Destro dan satu gol dari Luca Rossettini hanya mampu dibalas dua gol Gonzalo Higuain di babak kedua. Napoli pun kini mengumpulkan 31 poin dari 15 laga.

"Kami kekurangan tenaga setelah laga lawan Inter tengah pekan lalu. Tapi para pemain telah mengeluarkan yang terbaik di lapangan," kata Sarri seperti dilansir Sky Italia.

"Selain itu kami juga banyak membuang kesempatan di babak kedua. Hal ini membuat kami kehilangan kepercayaan diri."

Meski demikian Sarri yakin anak asuhnya bisa bangkit di laga selanjutnya. "Saya tidak mempedulikan klasemen. Terpenting adalah kami harus belajar dari kesalahan," kata Sarri.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya