5 Miliarder yang Nikmati Untung Luar Biasa di 2015

Forbes melisir lima miliader yang bertambah kaya berkat lonjakan harga saham yang digenggamnya.

oleh Adinda Purnama Rachmani diperbarui 30 Des 2015, 21:15 WIB
Ketika Mark Zuckerberg tak sepakat dengan Donald Trump.

Liputan6.com, Jakarta - Forbes merilis daftar miliader yang hartanya bertambah banyak berkat lonjakan saham sepanjang 2015. Bos Amazon Jeff Bezos tercatat sebagai miliarder yang mencetak duit paling banyak tahun ini.

Berkat kekayaannya yang bertambah, Bezos kini jadi orang terkaya keempat di dunia, naik dari peringkat 15 pada Maret lalu.

Dia berhasil menggeser posisi Carlos Slim Helu yang kekayaannya berkurang US$ 14,2 miliar atau Rp 198,2 triliun (kurs dolar AS : Rp 13.959) sepanjang tahun ini.

Menyusul Bezos, ada Bos Facebook Mark Zuckerberg yang kekayaan naik US$ 11 miliar atau sekitar Rp 153,5 triliun.

Lengkapnya, berikut lima miliarder yang reguk untung paling besar sepanjang 2015:

1. Jeff Benzos

Foto dok. Liputan6.com

Sebagai CEO Amazon, Benzos tahun ini mendapatkan keuntungan sebesar US$ 29,5 miliar. Saat ini kekayaan bersih Benzos sebesar US$ 58,4 miliar atau Rp 813,8 triliun.

2. Mark Zuckerberg

Foto dok. Liputan6.com

CEO Facebook mencetak keuntungan sebesar US$ 11,2 miliar sepanjang 2015 sehingga kini Zuckerberg memiliki kekayaan bersih US$ 45,6 miliar.

3. Larry Page

Foto dok. Liputan6.com

Kekayaan CEO Google ini bertambah US$ 9,2 miliar menjadi US$ 38,4 miliar di akhir tahun ini.


Sergey Brin

4. Sergey Brin

Foto dok. Liputan6.com

CEO Alphabet ini mengantongi tambahan harta US$ 8,9 miliar. Kini kekayaan bersih Brin mencapai US$ 37,6 miliar.

5. Michael Bloomberg

Foto dok. Liputan6.com

Kekayaan CEO Bloomberg LP bertambah US$ 5,5 miliar menjadi US$ 40,5 miliar pada akhir tahun ini. (Apr/Ndw)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya