Berdesakan, Puluhan Penonton JFC Pingsan

Sejumlah penonton jatuh pingsan setelah lama berdiri dan berdesakan menyaksikan Jember Fashion Carnival. Kondisi kian kacau karena panitia penyelenggara JFC tidak mempersiapkan tim medis yang cukup.

oleh Liputan6 diperbarui 03 Agu 2009, 05:45 WIB
Liputan6.com, Jember: Sejumlah penonton jatuh pingsan setelah lama berdiri dan berdesakan menyaksikan Jember Fashion Carnival (JFC) di Jember, Jawa Timur, Ahad (2/8). Penonton yang berjumlah ribuan semakin panik dan berusaha berhamburan ke luar pagar pembatas. Namun, udara panas dan berjubelnya penonton justru menambah korban pingsan. Total penonton pingsan pun mencapai puluhan.

Kondisi kian kacau karena panitia penyelenggara JFC tidak mempersiapkan tim medis yang cukup. Acara tahunan ini memang selalu dibanjiri penonton [baca: Festival Jalanan Jember]. Mereka yang menonton tak hanya datang dari Jember, tapi juga dari sejumlah daerah sekitarnya.(ZAQ)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya