Liputan6.com, Jakarta Di penghujung tahun, tepatnya pada 18 Desember 2015, Kawan Lama Retail membuka Living Plaza Bintaro. Berlokasi di Jalan Bintaro Utama Raya Sektor CBD, yaitu gedung ACE-Informa terdahulu yang kini mengalami perluasan area dan penambahan Toys Kingdom.
Living Plaza Bintaro dengan luas 5.000 meter persegi – sebelumnya hanya 2.300 meter persegi – berkonsep one stop shopping yang menyediakan berbagai produk. Sebanyak 21.000 jenis produk hadir, mulai dari perkakas, alat rumah tangga, furnitur, rangkaian produk mainan anak-anak, perlengkapan elektronik, dan kamera, hingga minuman bubble tea asal taiwan.
Baca Juga
Advertisement
Seperti dikutip dari informasi yang diterima Liputan6.com, Jumat (19/12/2015), produk-produk tersebut terbagi dalam 17 kategori, yakni Kitchenware, Sport & Bike, Appliances, Miscellaneous, Tools, Safe & Locker, Cleaning, Automotive, Home Living, Lawn & Garden, Outdoor Living & Outdoor Furniture, Aquapet, Plumbing & Sanitary, Hardware, Paint, Lighting, dan Electrical.
Bagi Anda yang berdomisili di Bintaro dan sekitarnya, kini Anda memiliki lebih banyak pilihan tempat untuk membeli berbagai perlengkapan kebutuhan.
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6
**Saksikan juga video menarik berikut ini: