Liputan6.com, Jakarta Gawai dan traveling memang kedua hal yang tidak bisa dipisahkan lagi. Pasalnya, gawai seperti telepon seluler pintar yang sudah dilengkapi kamera mumpuni, dapat mengabadikan momen berharga yang Anda jumpai saat traveling.
Apalagi kini kamera telepon seluler pintar sudah dilengkapi dengan kamera yang kualitasnya hampir setara dengan kualitas kamera digital SLR. Namun demikian, beberapa orang belum bisa memaksimalkan kamera telepon seluler untuk menghasilkan foto traveling yang menawan.
Sungguh disayangkan bukan, jika sudah mendapatkan tiket murah pesawat, namun tidak dimanfaatkan dengan hasil foto traveling yang menakjubkan. Dilansir dari Reservasi.com, Sabtu (19/12/2015), berikut beberapa kiat agar Anda bisa mendapatkan foto traveling layaknya foto profesional hanya dengan menggunakan kamera ponsel.
Baca Juga
Advertisement
Memahami Lokasi Wisata
Saat memilih untuk berlibur ke suatu tempat, pastikan Anda sudah memahami apa saja yang bisa Anda temukan. Misalnya kuliner, pemandangan, atau tempat-tempat keren, seperti situs budaya berusia ratusan tahun.
Bagaimana Anda bisa tahu ini semua? Kuncinya adalah browsing. Anda perlu memastikan bahwa setidaknya Anda tidak terlalu “buta” dengan tempat yang akan dikunjungi. Bagaimanapun Anda butuh riset. Memahami tempat sebelum Anda berkunjung akan sangat penting, terutama untuk memilih spot-spot memotret agar hasil foto Anda lebih memukau.
Tidur Lebih Awal, Bangun Lebih Awal
Saat traveling stamina Anda memang harus menjadi perhatian. Karena butuh aktivitas yang lebih banyak dibandingkan dengan aktivitas di hari biasanya. Agar kesehatan tubuh terjaga tidurlah lebih awal sehingga bisa bangun lebih awal.
Manfaat lainnya, Anda bisa mendapatkan pemandangan pagi yang lebih indah. Kesempatan emas untuk mengabadikan momen pada pagi hari adalah ketika matahari terbit. Pemandangan sunrise memang sangat menakjubkan. Namun, posisi juga sangat menentukan. Oleh karenanya, usahakan bangun lebih pagi agar mendapatkan kesempataan mendapatkan spot terbaik tanpa harus berebut dengan wisatawan lain.
Lokasi Menentukan Sudut Pandang Foto yang Baik
Beberapa hotel seperti di Magelang, Jawa Tengah, misalnya, memiliki akses khusus untuk masuk ke Candi Borobudur. Fungsinya supaya Anda bisa mencari lokasi yang strategis untuk hunting foto saat sunrise maupun sunset.
Inilah pentingnya riset. Beberapa hotel memberikan informasi mengapa hotel tersebut layak dipilih salah satunya karena alasan spot fotografi yang menarik. Anda akan sangat beruntung jika mendapatkan spot menarik tepat dari balik jendela kamar. Jadi, berdisikusilah dengan staff hotel tentang kemungkinan dan kebutuhan Anda untuk mendapatkan spot terbaik untuk memotret.
Objek Anak-anak Tetap Menarik
Berinteraksi dengan masyarakat sekitar atau anak-anak yang sedang bermain di pantai misalnya, memang mengasyikan. Agar mendapatkan hasil foto yang natural, berbaurlah terlebih dahulu dengan mereka. Ajak mereka berbincang untuk mengakrabkan diri. Ungkapkan keinginan Anda untuk memotret aktivitas mereka. Biarkan mereka merasa dekat dan menganggap Anda adalah sahabat. Dengan begitu, hasil foto Anda akan terlihat natural dan memberikan kesan yang mendalam bagi yang melihatnya.
Latihan Tanpa Henti
Menghasilkan foto yang baik dan menarik butuh jam terbang yang tinggi. Pelajari sudut pandang foto dari beberapa fotografer profesional. Amati, tiru kemudian praktikkan sendiri. Dengan cara mempelajari langsung, Anda akan semakin mudah mendapatkan hasil karya yang setara dengan fotografer profesional.
Sumber: Reservasi.com
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6
**Simak juga video menarik berikut ini: