Liputan6.com, Bandung - Skutik menjadi jenis kendaraan roda dua dengan peminat yang sangat tinggi karena kepraktisannya. Tidak hanya pada penjualan di dealer, pengguna jasa rental motor juga lebih banyak memesan skutik.
Ini pun diakui oleh Rahmat Sofyan Syarif, pemilik rental motor Rajata. Ia juga menjelaskan jika motor yang disediakan hanya skutik dan bebek. Dari dua tipe ini, skutik yang paling banyak dicari.
"Kalau di sini skutik macam-macam modelnya. Kebanyakan, modelnya yang tersedia itu Honda Beat dan Yamaha Mio," jelasnya kepada Liputan6.com.
Baca Juga
Advertisement
Lebih lanjut, pria dengan sapaan Asep ini menjelaskan jika ia hanya menyediakan motor bebek khusus untuk konsumen yang mencari transmisi manual. Pada tipe ini, ia hanya menyediakan satu model saja.
Untuk motor bebek, yang tersedia cuma Honda Revo. Model-model lainnya kami tidak punya," tambahnya.
Ia berujar jika banyaknya model skutik yang tersedia membuat konsumen yang datang bisa bebas memilih. Selain itu, calon penyewa bisa memperkirakan dana yang akan dikeluarkan saat akan menyewa motor.
"Orang yang sudah tahu model di sini bisa kira-kira berapa bayar sewanya. Mereka juga leluasa pilih-pilih motornya," tuntasnya.