Liputan6.com, Jakarta - Ada peristiwa menarik di tengah gelaran Konser Move On Party yang disiarkan langsung SCTV dari Pantai Karnaval Ancol, Jakarta Utara, Kamis (31/12/2015) malam. Di atas panggung, ada Zaskia Gotik dan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok saling adu pantun.
Advertisement
Mulanya, Zaskia datang bersama rombongan Betawi ke tengah panggung. Selayaknya budaya Betawi, ia menyampaikan maksud dan tujuan lewat pantun.
Begini bunyinya. "Makan tape lagi kondangan. Apa saya sudah boleh masuk sama rombongan?," tanya Zaskia.
Pak Gubernur pun membalas pantun yang diberikan Zaskia. "Pergi ke pasar beli lemari, harus tahu ukurannya. Kalau lu mau masuk kemari, coba hadepin dulu palang pintunya," cetus Ahok sambil tertawa.
Akhirnya, adu pantun ini pun ditutup dengan kolaborasi antara Ahok dan Zaskia Gotik. Kedunya mendendangkan Hujan Gerimis karya musisi kenamaan Betawi, Benyamin Syueb. Ahok mengaku tak begitu hafal lagu ini.
Kehadiran Pak Gubernur sekaligus untuk menghitung mundur momen pergantian tahun. Bersama-sama Wakil Gubernur, ia melepaskan pistol suar sebagai tanda tahun yang baru telah tiba.