Liputan6.com, Makassar - Granat yang ditemukan warga di dalam kontainer sampah di depan Pasar Sawah, Jalan Sungai Cendrana Kelurahan Rajangilu, Kecamatan Ujung Pandang, Makassar merupakan jenis granat nenas produksi tahun 1955. Granat yang ditemukan pada pukul 07.00 Wita itu ternyata masih aktif.
Kapolsek Ujung Pandang, Makassar Kompol Nawu Thoiyeb mengatakan granat nenas itu ditemukan oleh petugas kebersihan pasar, Daeng Bundu (75) saat mengorek sampah di dalam kontainer.
Berdasarkan keterangan Daeng, kata Nawu, pertama kali dia menemukan granat itu dibungkus plastik hitam. Kemudian, Daeng memberitahu petugas pengamanan pasar, Ali Akbar (28) dan kemudian menghubungi ketua RW 04 Kelurahan Lajangiru, Kecamatan Ujung Padang, Fredy Wijaya. Kemudian Fredy menghubungi Alimuddin alias Edy Ketua RT 02 RW 04 Kelurahan Lajangiru, Kecamatan Ujung Pandang.
Baca Juga
Advertisement
"Nah Alimuddin lah yang menghubungi Aiptu Tajuddin anggota Binmas Polsek Ujung Pandang dan melaporkan kepada saya selanjutnya saya bersama tim mendatangi TKP untuk segera memasang garis polisi," kata Nawu di tempat kejadian, Selasa (12/1/2016).
Usai memasang garis polisi di TKP, Nawu kemudian menghubungi Tim Gegana Brimob Polda Sulawesi Selatan Barat untuk mengevakuasi granat tersebut.
"Granatnya sudah diamankan tadi oleh tim gegana dibawa ke Mako Brimob," ujar Nawu.
Sementara, Kepala Unit Pasar Sawah Mamajang, Abdul Malik Hakim mengatakan dirinya telah mengimbau kepada seluruh petugas kebersihan pasar maupun pengamanan pasar agar lebih waspada dan selalu mengecek wilayah pasar.
"Ini kejadian baru pertama kali dan membuat geger, tapi setelah ini saya sudah mengimbau kepada seluruh petugas kebersihan maupun pengamanan untuk selalu waspada dan berhati-hati selalu," ujar Malik.