Liputan6.com, Jakarta - Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta menjadi salah satu rumah sakit tempat menangani korban bom Sarinah.
Direktur Utama RSCM Heriawan Soejono menyatakan, korban di RSCM baru satu dan merupakan anggota kepolisian.
"Korban anggota kepolisian. Belum terimakorban lain. Tetapi siap siaga saja. Jadi hanya satu," ujar Soejono di kantornya, Jakarta, Kamis (14/1/2016).
Diketahui, Korban bernama Denny M (48) tinggal di Jalan Cipinang Muara Raya, Jakarta Timur. Dia merupakan anggota Polisi Lalu Lintas (polantas) Polda Metro Jaya.
Baca Juga
Advertisement
Menurut dia, saat ini RSCM tengah menangani korban tersebut. Dia pun tidak bisa menjelaskan lukanya secara detail.
"Kondisi sedang berkembang, tidak bisa diidentifikasi sekarang. Luka akibat bom mengenai organ tubuh, kondisi pasien masih terus dipantau dan tangani sebaik-baiknya," kata Soejono.
Kakorlantas Mabes Polri, Irjen Condro Kirono pun datang ke RSCM. Dia bergegas untuk melihat keadaan anak buahnya itu. Tak ada komentar yang dilontarkan oleh Condro.