Liputan6.com, Jakarta Aksi teror mencekam yang memakan korban jiwa kembali terjadi di Jakarta. Kali ini, kejadian tersebut terjadi di kawasan pusat perbelanjaan tertua di Jakarta, Sarinah.
Kejadian tersebut tentu menjadi perhatian serius masyarakat Indonesia, tak terkecuali pedangdut Inul Daratista. Inul yang memiliki bisnis rumah karaoke di Sarinah mengaku panik dan masih memikirkan para karyawannya.
"Aku lagi ketar-ketir. Memikirkan karyawanku di sana. Mereka belum ada yang turun dan belum keluar dari area," kata Inul saat dihubungi via telepon Kamis, (14/1/2016).
Baca Juga
Advertisement
Inul yang sedang bekerja di Indosiar kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat mengaku masih mencoba menghubungi dan memantau para karyawannya. Inul pun berharap pihak kepolisian lebih tanggap dan sensitif mengenai kasus tersebut.
Ibu satu anak ini memang baru mengetahui kejadian ini. "Sebagai pengusaha tentu aku khawatir. Aku masih memantau," ucap Inul. (Fac/fei)