Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla meminta agar polisi bertindak cepat dan tegas terhadap pelaku teror di Sarinah, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.
"Beri hukum yang setimpal pada siapapun yang lakukan itu," kata JK di Kantor Wakil, Jakarta, Kamis (14/1/2016).
Meski begitu, JK yakin polisi dapat segera menguasai situasi pascaledakan di Sarinah, Jakarta.
"Saya yakin bahwa ini akan dapat dikuasai situasinya oleh polisi. Saya sudah bicara dengan Wakapolri agar mereka bertindak cepat," kata JK.
JK juga meminta agar masyarakat berhati-hati dan tidak terlalu berlebihan menyikapi hal ini. Masyarakat juga diminta untuk melaporkan pihak berwajib bila ada yang mencurigakan di sekitar mereka.
"Ya pasti, tentu harus hati-hati, menjaga dan melaporkan kalau ada yang mencurigakan," lanjut mantan Ketua Umum Golkar itu.
JK kemudian menegaskan, kejadian serupa bisa terjadi di mana pun di dunia, tidak hanya Indonesia.
"Hal ini kan terjadi di mana-mana, di Paris, America, Pakistan, India, dan di banyak negara lain. Tapi kita tetap hati-hati," ujar JK.
JK: Beri Hukuman Setimpal Teroris di Sarinah
JK mengatakan, kejadian serupa bisa terjadi di mana pun di dunia, tidak hanya Indonesia.
diperbarui 14 Jan 2016, 15:56 WIBJusuf Kalla (Dok. Liputan6.com/Abdul Aziz Prastowo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cerita Veronica Tan Jadi Wamen PPA: Masuk 2 Minggu Awal Stres
PAN Yakin Pilkada Jakarta 2 Putaran, Waketum: Kawal Penghitungan Suara
Kelaparan di Gaza: 3 Orang Tewas Tergencet Saat Antre di Toko Roti
Mantan Bintang Real Madrid Berpeluang Main di Liga Inggris pada 2025
Nama-Nama Rasul dalam Islam, Teladan Keimanan Sepanjang Masa
Puluhan Tahun Tinggal di Kolong Tol, AHY Pindahkan Warga ke Rusun Rawa Buaya
Video Hoaks Sepekan: Penampakan Burung Bertopi hingga Mantan Menkes Nila Moeloek Promosi Obat Prostat
7 Makanan Berkuah Khas Indonesia ini Cocok Disantap Saat Musim Hujan
Daftar Pemain Series Waktu Kedua di Vidio: Ada Jerome Kurnia dan Kimberly Ryder
Unggah Video Cover Lagu di Instagram, Jessica Iskandar Siap untuk Lahiran Anak Ketiga
52 Miliar Panel Surya Akan Ubah Jalan Raya di AS Jadi Pembangkit Listrik Raksasa
Mangrove Project - Untuk Satu Bumi 2024 Digelar di 5 Provinsi, Populerkan Investasi pada Upaya Nyata Menahan Laju Perubahan Iklim