Liputan6.com, Malang: Skuat Arema Cronus akan dikumpulkan di Hotel Ijen Suites Malang mulai hari ini. Rencananya, manajemen Singo Edan ingin pemain benar-benar jaga kondisi dan fokus untuk pertandingan lawan Mitra Kukar Kartanegara besok pada leg kedua semifinal Piala Jenderal Sudirman.
Direktur Arema Ruddy, para pemain diinstruksikan untuk tidur di Ijen Suites Hotel demi menjaga suasana dan kekompakan tim. Dengan semangat kebersamaan, manajemen tim berlogo singa tersebut ingin pemain rileks di Ijen Suites.
Direktur Arema, Ruddy Widodo masih berencana rapat dengan CEO Arema Iwan Budianto soal mengumpulkan pemain di Ijen Suites. “Kita masih cek kamar dulu di hotel. Dan, kita juga masih rapat dulu dengan CEO soal mengumpulkan pemain di Ijen Suites H-1. Bisa dilaksanakan, bisa juga tidak,” kata Ruddy.
“Tujuan kita tak lain adalah kebersamaan dan kekompakan. Selain itu, kita juga ingin pemain fokus sepenuhnya untuk pertandingan lawan Mitra Kukar. Karena itu, kita kumpulkan pemain H-1 supaya pikiran pemain tenang,” pungkas pria berkacamata ini.
Selain itu sebagai penyemangat, manajemen seperti biasa janjikan bonus untuk pemain yang bisa tembus final Piala Jenderal Sudirman.
Advertisement
Meski enggan menyebut berapa jumlah bonus dan seperti apa pembagiannya, Ruddy menyebut bahwa saat ini pemain sebaiknya fokus kepada pertandingan.
“Soal bonus jangan takut. Sudah ada protap dan kesepakatan. Kebiasaan di Arema, kita tidak pernah ngomong soal bonus sebelum pertandingan. Kalau menang, biasanya ada bonus kejutan buat pemain dari CEO,” sambung Ruddy.
Manajemen menyadari, tekanan jelang pertandingan akan semakin berat dan tinggi buat para pemain. Karena itu, skuad dikumpulkan di Ijen Suites Hotel sehingga bisa lebih rileks dan terpantau tim pelatih serta manajemen klub pujaan Aremania.
“Itu keinginan dari CEO. Kita harus benar-benar fokus dan tenang jelang pertandingan. Jangan sampai ada gangguan dari luar. Kalau pemain dikumpulkan dan tidur di hotel saat H-1, tentu kita bisa pantau dan jaga kebersamaan,” tutup Ruddy.