Selamatkan Sopir dari Mobil Terbakar, Aktor Jamie Foxx Dipuji

Ia disebut pahlawan baik di dalam film maupun di dunia nyata.

oleh Rio Christa Yatim diperbarui 20 Jan 2016, 12:05 WIB
Aktor film-film action menjadi pahlawan dunia nyata setelah selamatkan seseorang pria dari mobil yang terbakar. (pagesix.com)

Liputan6.com, California - Aktor Jamie Foxx, berubah menjadi pahlwan action dalam dunia nyata setelah berhasil selamatkan seorang pria dari kendaraan yang terbakar dekat rumahnya di Los Angeles.

Dilansir Page Six, Selasa 19 Januari 2016, peraih Oscar berusia 48 tahun itu bergegas menuju lokasi kecelakaan di depan kediamaannya di Sleepy Valley setelah mengetahui ada kendaraan tergelincir dan terbakar. Insiden terjadi hari Senin pukul 20.30 Senin 18 Januari 2016.

Foxx menghubungi 911, dan mengungkapkan kepada California Highway Patrol bahwa ia telah berhasil menarik keluar korban karena cemas mobilnya akan meledak.

Korban Brett Kyle, asal Newbury Park ketika itu sedang mengendarai Toyota Tacoma dan diduga melajukan kendaraannya dalam kecepatan yang tinggi.

Foxx, bergegas menuju lokasi setelah mendengar korban berteriak dari mobilnya. (pagesix.com)

Kendaraan terbalik beberapa kali lalu terbakar menyebabkan Kyle terjebak di dalam. Belakangan diketahui korban berusia 32 tahun itu melajukan mobil di bawah pengaruh alkohol.

Seorang pria yang mengaku sebagai saudara korban memuji aksi heroik Foxx melalui Facebook.

"Aku menulis unggahan ini pukul 3.49 waktu California. Aku baru saja kembali dari rumah sakit Los Robles. Belum lama ini kakakku mengalami kecelakaan mobil. Kendaraan Toyota Tacoma berwarna putih terbalik di jalan Potrero lalu terbakar," tulis Joe Kyle.

"Menurut kisah para perawat di rumah sakit. Jamie Foxx yang menarik kakakku keluar dari mobil yang terbakar. Ia tak hanya pahlawan di dalam film-film, namun juga di dunia nyata. Terima kasih, telah melakukan sesuatu yang belum tentu dilakukan oleh semua orang. Kau benar-benar pahlawan sejati."

Sementara itu, Foxx juga mendapat pujian dari kelompok Facebook Saftey For Citizens, yang mendapatkan laporan dari polisi bahwa bahwa aktor tersebut mendengar korban berteriak dari mobilnya.

"Seseorang di lokasi mengatakan korban menderita luka bakar pada bagian wajah," tulis kelompok itu.

Aksi Foxx juga mendapatkan pujian meluas dari pengikut kelompok tersebut.

"Luar biasa sekali, aku selalu menyukai Jamie Foxx. Terima kasih telah menjadi orang yang hebat!!" tulis Christy Ginter Fleck.

"Aku pernah berjumpa dengan Jamie Foxx di mal Thousand Oaks. Ia orang yang rendah hati, baik dan pria sejati. Dia membukakan pintu untukku ketika masuk ke JCPenny. Pahlawan yang hebat," tulis Joy Andrea.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya