Jennifer Lawrence Perankan Tokoh Nyata yang Kontroversial

Jennifer Lawrence berperan sebagai Marita Lorenz, kekasih Fidel Castro. Seperti apa ceritanya?

oleh Ratnaning Asih diperbarui 20 Jan 2016, 21:45 WIB
Jennifer Lawrence. (foto: glamour)

Liputan6.com, Los Angeles Jennifer Lawrence menerima proyek film terbaru, bertajuk Marita. Dilaporkan oleh Hollywood Reporter, Rabu (20/1/2016), pemenang Golden Globe ini akan memerankan seorang tokoh nyata, Marita Lorenz.

Jennifer Lawrence saat menghadiri Golden Globe Awards ke-73 di Beverly Hills, California, Minggu (10/1/2016). (REUTERS/Mario Anzuoni)

Marita Lorenz, adalah sosok dengan lika-liku kehidupan yang kontroversial. Saat berumur 19 tahun, perempuan berdarah Jerman-Amerika ini menjalin hubungan dengan pemimpin revolusi Kuba, Fidel Castro, yang berselisih usia 14 tahun dengannya. Sempat hamil, aborsi dan meninggalkan Kuba, ia kemudian direkrut CIA dalam sebuah operasi untuk menghabisi nyawa Castro.

Belakangan, ia mengklaim memiliki informasi 'orang dalam' terkait pembunuhan Presiden Amerika Serikat John F. Kennedy . Ia juga mengaku menjalankan kegiatan spionase untuk FBI.

Naskah yang ditulis nominee Oscar, Eric Warren Singer ini, kabarnya diperebutkan oleh sejumlah perusahaan film seperti Fox 2000,  Paramount, Annapurna dan Warner Bros. Sony Picture yang bergerak secara agresif, akhirnya berhasil memenangkan naskah ini.

Jennifer Lawrence (ibtimes.co.uk)

Sejumlah sineas bergabung dengan proyek film ini sebagai produser, antara lain Matt Tolmach, Scott Mednick, Andre Rouleau dan Jennifer Lawrence sendiri.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya