Liputan6.com, Bandung - Di Indonesia, Papua menjadi gudang talenta sepak bola Tanah Air. Tidak terhitung para pemain yang lahir dari Pulau Cendrawasih ini dan menjadi bintang baik di tim asal Papua maupun tim lain.
Akan tetapi lain ceritanya di skuat Persib Bandung. Tercatat, hanya dua pemain asal Papua yang merumput bersama Persib, yakni Cornelis Rudolf dan Alexander Pulalo. Di antara keduanya, hanya Rudolf yang pernah mempersembahkan juara untuk Maung Bandung pada tahun 1986.
Kini, pemain baru Maung Bandung yang berasal dari Papua, David Laly mempunyai cita-cita besar. Dia ingin menjadi pemain Papua yang paling bersinar bersama Persib.
"Tidak gampang juga ya ada pemain dari Papua bisa gabung dengan Persib. Rudolf, Alex (Pulalo) dan saya yang bergabung dengan Persib. Tidak menyangka saya juga bisa ke Persib," kayanya saat ditemui di Bandung, Sabtu (23/1/2016).
"Semoga saja saya bisa juara seperti Rudolf. Pastinya bergabung bersama tim yang pernah jadi juara, saya juga ingin bawa tim ini juara, itu harapan saya," dia menambahkan.
David menuturkan target tersebut nampaknya bisa terwujud karena dia tidak kesulitan dalam beradaptasi dengan gaya permainan Persib Bandung di bawah asuhan pelatih Dejan Antonic.
"Saya paling nyaman tinggal di Bandung. Beradaptasi dengan para pemain tidak ada masalah. Tapi saya hanya kaget dengan adaptasi fisik saja," tutupnya.
Ambisi David Laly Bersama Persib Bandung
David Laly menuturkan target tersebut nampaknya bisa terwujud karena dia tidak kesulitan dalam beradaptasi.
diperbarui 24 Jan 2016, 07:05 WIBTiga pemain PBR, Kim Jeffrey Kurniawan, Rachmad Hidayat, dan David Laly tiba di mes Persib, Kamis (21/1/2016).
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Quote Guru yang Inspiratif dan Penuh Makna, Bikin Semangat Mengajar
9 Resep Ayam Semur yang Lezat dan Menggugah Selera, Mudah Dibuat
Update Data Suara Pilkada Jabar 2024 yang Diunggah ke Sirekap KPU, Data yang Belum Masuk hanya 5 Persen
Cara Membuat Keripik Tempe Renyah dan Gurih
4 Hal Terkait Harga Tiket Pesawat Turun saat Nataru
Hasil Quick Count Pilkada Aceh 2024, Dua Paslon Saling Klaim Kemenangan
350 Quote Gunung yang Inspiratif dan Memotivasi, Bikin Semangat Hiking
Gara-gara Ikuti Rute Google Maps, 3 Orang di India Tewas Jatuh dari Jembatan Belum Selesai
Hasil Quick Count Indikator Pilgub Sumut 2024 Suara 100%: Bobby-Surya 62,71%, Edy-Hasan 37,29%
Top 3: Deretan Promo Pilkada 2024 Makanan, Minuman dan Transportasi
Progres Rekapitulasi Data Suara Pilkada DKI Jakarta 2024, Data yang Belum Masuk Sirekap KPU hanya 3 Persen
350 Jumat Berkah Quote untuk Menyejukkan Hati