Honda Civic 1,5 L Turbo Siap Masuk Indonesia

Honda Prospect Motor (HPM) mengamini tengah menyiapkan Civic terbaru untuk dipasarkan di Indonesia.

oleh Gesit Prayogi diperbarui 30 Jan 2016, 12:47 WIB
Honda Civic 1.5 L Turbo (Foto: Honda)

Liputan6.com, Denpasar - Honda Prospect Motor (HPM) mengamini tengah menyiapkan Civic terbaru untuk dipasarkan di Indonesia. Menurut TPT Kemenperin, HPM mendaftarkan Honda Civic 1.5 TC CVT ES pada 25 Januari. Diakses pada Jumat (28/1) statusnya masih dalam proses.

"Ya kami sudah ajukan. Saat ini sedang dalam proses uji coba," kata Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Services Director HPM di sela-sela Test Drive Honda BR-V di Bali, yang ditulis Sabtu (30/1/2016).

Ketika ditanya soal waktu debut Honda Civic 1,5 liter turbo, Jonfis masih enggan berkomentar. "Tunggu saja tanggal mainnya," imbuh dia.

Yang pasti, lanjutnya, kehadiran Honda City 1,5 liter turbo ini akan mengubah peta persaingan di Indonesia. "Di Amerika mobil ini mendapat sejumlah penghargaan," tutur dia.

Data Gaikindo, Honda Civic bermain di small sedan yang sepanjang tahun lalu marketnya mencapai 2.124 unit. Wholesale terbesar dipegang Toyota Altis dengan 1.232 unit. Sementara Civic berada diurutan kedua dengan 840 unit. 

Sekadar informasi, mesin 1,5 liter turbo pada Civic itu mampu memuntahkan tenaga 174 Tk dan torsi 219 Nm. Dibanding mesin Ford Focus 1,5 liter Ecoboost yang punya ouput 180 Tk dan torsi 240 Nm, jantung pacu Civic lebih rendah.

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya