6 Pria Ganteng yang Terang-terangan Mengaku Gay

Berikut ini beberapa selebritas yang sudah terbuka dan mengaku dirinya adalah gay.

oleh Firman Fernando Silaban diperbarui 02 Feb 2016, 20:45 WIB
Sam Smith (sumber. advocate.com)

Liputan6.com, Jakarta Menjadi seorang figur publik mungkin harus pandai menjaga sikap dan terkesan cukup misterius agar citranya tetap baik. Mulai dari sikap, perilaku, kehidupan pribadi, sampai orientasi seksualnya.

Beberapa negara kini sudah mulai mengeluarkan kebijakan yang melegalkan pernikahan sesama jenis. Negara, seperti Amerika Serikat, Belanda, Afrika Selatan, Nowegia, dan Swedia membawa 'angin segar' bagi komunitas LGBT (lesbian, gay, biseksual, transgender). Sejak itu, tak jarang banyak figur publik mulai berani dan terbuka mengklaim diri mereka sebagai gay atau lesbian.

Seperti dilansir dari beragam sumber pada Selasa (2/2/2016), Liputan6.com merangkum beberapa figur publik dari luar negeri yang mengaku diri mereka gay.


Kristian Nairn

1. Kristian Nairn

Seorang aktor yang terkenal lewat film Game of Throne mengaku bahwa dirinya gay (sumber. advocate.com)

Kristian merupakan aktor sebuah serial ternama, Game of Thrones yang berperan sebagai Hodor. Pada Maret 2014, publik digemparkan oleh pengakuan Kristian bahwa dirinya gay. Narirn yang juga seorang DJ merasa kecewa akan isu yang berkembang perihal kehidupan seksualnya karena pada kenyataannya, ia tidak menutupinya.

2. Sam Smith

Sam Smith (sumber. advocate.com)

Penyanyi lagu 'Stay With Me', Sam Smith yang melejit lewat albumnya In the Lonely Hour menyatakan bahwa dirinya seorang gay kepada publik. Sam Smith juga menunjukkan jati dirinya sebagai gay dalam beberapa video klipnya. Berbagai respons menerpa penyanyi tersebut karena lagu-lagunya ternyata menujukkan cinta seorang pria kepada sesama jenis.


Neil Patrick Haris

3. Neil Patrick Haris

Neil Patrick Haris dan David Burtka (sumber. tvline.com)

Aktor Amerika yang terkenal lewat serial How I Met Your Mother (2005-2014) ini mengaku bahwa dirinya seorang gay. Tak tanggung-tanggung, Neil kini telah menikah dengan pasangan gaynya, David Burtka pada September 2014.

4. Ricky Martin

Ricky Martin (Sumber. disney.wikia.com)

Ricky Martin merupakan satu dari sekian banyak penyanyi dunia yang mengakui dirinya adalah seorang penyuka sesama jenis. Selain lagu dan tariannya, penyanyi Latin ini mendeklarasikan dirinya dengan cukup fenomenal, yaitu 'Aku bangga menjadi seorang gay'.


Wentworth Earl Miller

5. Wentworth Earl Miller

Wentworth Earl Miller (sumber. kreolmagazine.com)

Wentworth adalah seorang aktor Amerika yang lahir pada Juni 1972. Ia terkenal lewat serial Prison Break sebagai Michael Scofield. Di balik perannya yang memperlihatkan aura macho, tak ada yang menyangka jika dia seorang gay. Pengakuan perihal orientasi seksualnya tersebut disampaikan pada festival film di Rusia.

6. James Lance Bass

James Lance Bass (sumber. celebhealthy.com)

Lance Bass yang lahir pada Mei 1979 ini merupakan salah seorang personel boyband NSYNC. Selain bermusik, ia juga sempat terlibat dalam film On The Line pada 2001. Lance mengakui dirinya adalah seorang gay dan memutuskan utnuk menikah dengan Michael Turin pada Desember 2014.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya