Babak I: MU Tinggalkan Stoke Dua Gol Tanpa Balas

Jesse Lingard dan Anthony Martial memberikan perbedaan bagi MU pada pertandingan ini

oleh Rejdo Prahananda diperbarui 03 Feb 2016, 03:49 WIB
Pemain MU merayakan gol yang dicetak Wayne Rooney ke gawang Derby County pada laga putaran keempat Piala FA, di Stadion Pride Park, Sabtu (30/1/2016) dini hari WIB. (Reuters/Eddie Keogh)

Liputan6.com, Manchester - Manchester United menunjukkan tanda-tanda trend positif ketika menjamu Stoke City di Old Trafford, Rabu (3/2/2016) dinihari WIB. MU sementara meninggalkan Sunderland.

Jesse Lingard dan Anthony Martial memberikan perbedaan bagi MU pada pertandingan ini. Dua pemain tersebut masing-masing mencetak satu gol untuk membawa MU memimpin 2-0.

Tidak butuh waktu lama bagi The Red Devils untuk membuka keunggulan. Pada menit 14, Lingard mencetak gol memanfaatkan umpan silang Cameron Borthwick-Jackson.

Memasuki pertengahan babak pertama, MU menjebol gawang The Potters melalui bola tendangan keras Martial dari dalam kotak penalti. Pemain asal Prancis itu memanfaatkan bola umpan terukur Wayne Rooney.

Wazza mencetak 4 gol dan membuat 2 assist dan enam pertandingan di 2016. Catatan ini membuat Rooney kembali menemukan performa terbaik setelah sempat melempem di awal musim.

Hingga turun minum, skor 2-0 untuk MU tidak berubah. Meskipun, Sunderland setidaknya mampu 4 kali mengancam gawang David De Gea.

Kans terbaik The Black Cats memperkecil kedudukan di dapat Billy Jones di menit 44. Namun, tiang gawang menggagalkan peluang tersebut.

Susunan Pemain

Manchester United: David De Gea, Chris Smalling, Daley Blind, Matteo Darmian, Cameron Borthwick-Jackson, Juan Mata, Anthony Martial, Michael Carrick, Marouane Fellaini, Jesse Lingard, Wayne Rooney

Stoke City: Jack Butland, Erik Pieters, Marc Muniesa, Glen Johnson, Philipp Wollscheid (Phillip Bardsley), Glenn Whelan, Marko Arnautovic, Ibrahim Afellay, Jonathan Walters, Bojan Krkic, Peter Crouch

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya