Chelsea Vs MU: Bakal Banjir Gol di Stamford Bridge?

Chelsea dan Manchester United sudah sama-sama bertekad menampilkan permainan menyerang nanti malam.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 07 Feb 2016, 13:00 WIB
MU vs Chelsea (Reuters / Phil Noble)

Liputan6.com, London - Manchester United akan melawat ke Stamford Bridge, Minggu malam (7/2/2016) untuk menantang Chelsea di pekan ke-26 Liga Inggris. Di pertemuan pertama, Desember lalu di Old Trafford, duel kedua tim berakhir imbang 0-0.

MU datang ke Stamford Bridge berbekal kemenangan 3-0 atas Stoke City, Rabu (3/2/2016) tengah pekan lalu. Pasukan Louis van Gaal jelas membidik kemenangan demi merangsek ke posisi empat besar.

Baca Juga

  • Levante Vs Barcelona: Pesta Gol Lagi Barca?
  • Gelandang MU Ingin Buru-buru Nikahi Petenis Seksi Serbia
  • Bintang Liga Inggris Tolak Gaji Fantastis dari Tim Tiongkok

Saat ini, MU ada di peringkat kelima dengan 40 poin. Wayne Rooney dan kawan-kawan selisih lima poin dari Arsenal di posisi empat dengan koleksi 45 poin.

Tapi jelas, bukan hal mudah bagi MU mengalahkan Chelsea di Stamford Bridge. Dalam lima pertemuan terakhir di Liga, MU sama sekali belum mengemas kemenangan (2 imbang, 3 kalah).

"Secara obyektif, saya tidak berpikir banyak tim punya rekor bagus di sana, apalagi di 10 tahun terakhir. Mereka sangat sulit untuk dikalahkan di sana," kata gelandang senior MU, Michael Carrick di situs resmi klub.

Di sisi lain, Chelsea saat ini dalam kondisi prima. Keputusan manajemen untuk menunjuk Guus Hiddink sebagai manajer interim terbukti ampuh.

Guus Hiddink tebrukti ampuh menangani Chelsea


Sejak masuk pada akhir Desember lalu, Hiddink membawa Chelsea tidak terkalahkan di tujuh pertandingan Liga Inggris. Alhasil, Chelsea yang semula terjerembab di zona degradasi, perlahan keluar dan kini duduk di peringkat ke-13 dengan 29 poin.

Hal tersebut tidak terlepas dari keberhasilan Hiddink mengembalikan atmosfer kondusif ke ruang ganti Chelsea. "Atmosfernya telah lebih baik sejak pergantian manajer," kata gelandang Chelsea, John Obi Mikel, mengakui hal tersebut seperti dikutip Reuters.


Komposisi Pemain dan Taktik

Rekor pertemuan dan perbandingan gelar antara Guus Hiddink dan Louis Van Gaal. (Express)

Kedua tim diprediksi akan menampilkan permainan menyerang nanti malam. Manajer MU, Louis van Gaal tampaknya tidak akan mengubah banyak komposisi pemain. Para pemain yang main saat melawan Stoke City akan tetap jadi andalan.

Itu tidak terlepas dari cedera yang menimpa beberapa pemain utama MU. Marcos Rojo, Luke Shaw, Antonio Valencia, Ashley Young, dan Bastian schweinsteiger masih tidak bisa diturunkan. Para pemain itu masih harus menjalani proses penyembuhan.

Van Gaal sendiri sudah menantang pemainnya untuk keluar menyerang saat melawan Chelsea nanti malam. "Sangat penting kami berani bermain di segala posisi dan kami memberikan pilihan pada pemain yang memegang bola. Itu sangat penting dan saya harap kami bisa menunjukkannya nanti," ujar Van Gaal di situs resmi klub.

Louis van Gaal sudah menginstruksikan para pemainnya untuk tampil menyerang


Sementara itu, Guus Hiddink tidak mau kalah. Ditanya mengenai taktik penguasaan bola yang dipraktekkan Van Gaal, Hiddink menegaskan, dia lebih memilih menyerang langsung ketimbang mengutamakan penguasaan bola.

"Apakah Anda mengamankan cara Anda bermain? Atau Anda keluar menyerang sesegera mungkin? Saya memilih yang kedua. Hal pertama yang muncul di kepala adalah menyerang," kata Hiddink di BBC.

Terkait komposisi pemain, Chelsea belum bisa menurunkan striker anyar mereka, Alexandre Pato. Striker asal Brazil itu masih belum fit. Selain itu, Pedro, Loic Remy dan Radamel Falcao juga belum bisa main karena cedera.

Eden Hazard bisa jadi andalan Guus Hiddink untuk menghadapi MU nanti malam.


Terlepas dari hal tersebut, Hiddink tampaknya akan mencoba menurunkan Eden Hazard sejak menit pertama. Hazard sebelumnya telah tampil melawan MK Dons di ajang Piala FA.

Melihat tekad kedua tim untuk bermain menyerang, partai di Stamford Bridge nanti tampaknya akan berlangsung sengit dan bukan tidak mungkin menghasilkan banyak gol.

Prediksi Susunan pemain MU vs Chelsea

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Borthwick-Jackson, Blind, Smalling, Darmian; Fellaini, Carrick, Martial, Mata, Lingard; Rooney.

Chelsea (4-2-3-1): Courtois; Ivanovic, Zouma, Terry, Azpilicueta; Matic, Fabregas, Willian, Hazard; Diego Costa.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya