Liputan6.com, Jakarta Terjadi peningkatan jumlah pria di Inggris yang melakukan operasi plastik. Jika pada 2005 hanya 2.440 tindakan, satu dekade kemudian menjadi 4.614 tindakan.
British Association of Aesthetic Plastic Surgeon (BAAPS) menyebutkan apa saja operasi plastik paling populer di kalangan pria selama 10 tahun itu. Operasi kelopak mata, operasi hidung, mengurangi berat payudara (moobs alias man boobs). Sedot lemak dan menjepit kembali telinga juga naik sebesar 13 persen.
Baca Juga
Advertisement
Kenaikan ini terjadi karena dorongan para pria untuk tampil lebih macho. Konon, supaya masuk sebagai kriteria pria yang diidamkan banyak wanita. Keseluruhan, 51.140 prosedur bedah plastik telah dilakukan pada 2015.
Konsultan ahli bedah plastik dan mantan petinggi di BAAPS, Rajiv Grover, mengatakan,"Data ini menunjukkan, permintaan bedah plastik meningkat, menyusul terjadinya peningkatan ekonomi di Inggris pada 2014."
Tapi, menurut Rajiv, sedot lemak adalah prosedur bedah plastik yang tidak pernah sepi peminat dari tahun ke tahun.
Kenyataan ini menjawab, baik wanita maupun pria, butuh pengakuan bahwa mereka memiliki penampilan yang oke. Tak lain supaya tidak dipandang sebelah mata.
Rajiv hanya mengingatkan, operasi plastik tentu memiliki risiko. "Operasi plastik bukanlah sesuatu yang dapat dikembalikan jika mereka tidak menyukainya," kata Rajiv dikutip dari situs Daily Mail, Senin (8/2/2016)