Aksi Brutal Matt Damon di Video Perdana Jason Bourne

Matt Damon pamerkan aksi brutal yang sudah bisa dilihat di video perdana film Jason Bourne.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 08 Feb 2016, 15:00 WIB
Matt Damon di film Jason Bourne. (Universal Pictures)

Liputan6.com, Los Angeles - Ditunggu cukup lama oleh para penggemar, aksi perdana Matt Damon sebagai Jason Bourne akhirnya dipamerkan oleh Universal Pictures. Video aksinya ditampilkan pertama kali dalam acara Super Bowl (final pertandingan American Football) pada Minggu (7/2/2016) kemarin.

Video teaser (cuplikan pendek) berdurasi 30 detik tersebut, menunjukkan bahwa orang-orang di sekitar Bourne tak suka dengan kembalinya sang agen pengkhianat itu. Terlebih lagi Direktur CIA Robert Dewey yang diperankan Tommy Lee Jones.

 

Matt Damon lalu melontarkan dialog sebagai Bourne yang berisi, "Aku tahu siapa diriku. Aku mengingat semuanya." Akan tetapi, karakter Nicky Parsons yang diperankan Julia Stiles menyangkalnya, "Mengingat segalanya bukan berarti kau tahu semuanya."

Matt Damon di film Jason Bourne. (Universal Pictures)

Kalimat terakhir yang menjadi penutup video ini mengisyaratkan bahwa Bourne diharapkan bisa menjadi senjata yang sempurna untuk menaklukkan sesuatu atau seseorang. Lalu diumumkanlah judul resmi film ini: Jason Bourne.

Jason Bourne merupakan film kelima Bourne yang sebelumnya hanya disebut sebagai Bourne 5. Filmnya sendiri diambil dari novel karya Robert Ludlum yang bertempat 12 tahun setelah hilangnya Bourne di film The Bourne Ultimatum (2007) yang bertempat di tahun 2004.

Matt Damon Lepas Baju di Lokasi Syuting Bourne 5. (foto: instagram)

Aktris Ex Machina, Alicia Vikander turut terlibat sebagai spesialis dunia maya, dan aktor Vincent Cassel (Black Swan) juga ikut mengambil peran penting dalam film ini. Jason Bourne dijadwalkan tiba pada 29 Juli 2016.

 

<iframe width="560" height="315" src="https://www.youtube.com/embed/_gBnmKOixDM" frameborder="0" allowfullscreen></iframe>

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya