VIDEO: Puluhan Monyet Serbu Permukiman Elite di Surabaya

Segerombolan monyet mulai kesulitan mencari makanan, setelah habitatnya di kawasan mangrove rusak dan dijadikan kawasan perumahan elite.

oleh Liputan6 diperbarui 11 Feb 2016, 07:19 WIB
Segerombolan monyet mulai kesulitan mencari makanan setelah habitatnya di daerah mangrove rusak dan di jadikan kawasan perumahan elit.

Liputan6.com, Surabaya - Segerombolan monyet liar yang tinggal di hutan mangrove menyerbu permukiman warga di daerah perumahan Green Mangrove Residen, Rungkut, Surabaya. Diduga, mereka mulai kesulitan mencari makanan setelah habitatnya di daerah mangrove rusak dan dijadikan kawasan perumahan elite.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Kamis (11/2/2016), warga di perumahan ini dihebohkan dengan kedatangan puluhan monyet liar ke dalam kompleks perumahan.

Akibat serangan monyet liar tersebut, sejumlah warga termasuk anak-anak terluka ringan, akibat gigitan dan cakaran monyet yang masuk ke dalam rumah mencari makanan. Warga meminta pemerintah agar mengusir gerombolan monyet liar yang kini meresahkan warga.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya