Syarat Jana Parengkuan Sebelum Terima Pinangan Erwin Parengkuan

Syarat dari istri Erwin Parengkuan sebelum menikah salah satu kunci sukses rumah tangganya.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 17 Feb 2016, 18:30 WIB
Syarat dari istri Erwin Parengkuan sebelum menikah salah satu kunci sukses rumah tangganya.

Liputan6.com, Jakarta Presenter Erwin Parengkuan dan istrinya Jana Parengkuan telah menempuh perjalanan pernikahan mereka selama 18 tahun. Perjalanan selama itu tentu tidak mudah dengan segala dinamikanya, tetapi mereka mampu menjaga keharmonisan hingga saat ini.

Ternyata keharmonisan pasangan ini juga ditentukan oleh komitmen kuat keduanya terhadap perjanjian yang dibuat sebelum menikah. Ya, sebelum menerima pinangan Erwin, Jana mengajukan sejumlah syarat sebagai pegangan dasar dalam mengarungi bahtera rumah tangga.

"Sebelum menikah Jana memang mengajukan tiga syarat kepada saya. Kalau saya nggak bisa memenuhinya mungkin dia nggak mau sama saya," kata Erwin dalam Talkshow bertajuk "Membina Keluarga di Era Digital" di Jakarta, Senin (15/2/2016).

Tiga syarat itu yakni Jana menginginkan Erwin tidak berubah sampai kapanpun. Pria berhobi masak itu harus menjadi dirinya seperti yang Jana kenal saat itu.

Erwin Parengkuan dan tiga anaknya.

"Jangan berubah ya kamu harus seperti sekarang yang aku kenal," ucap Erwin menirukan Jana.

Kemudian, Jana menginginkan keluarganya kelak tidak menggunakan jasa pengasuh anak. Sebab, Jana ingin anaknya tumbuh dan berkembang dengan didikannya. Perempuan berambut keriting itu pun meminta Erwin untuk bisa melakukan apa yang Jana lakukan untuk anak-anaknya.

"Yang terakhir Jana minta saya supaya jangan paksa dia untuk memasak. Jana nggak suka masak," kata penulis buku Smart Eating ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya