Liputan6.com, Pekanbaru - Resmi diluncurkan secara nasional pada 29 Januari 2016, all new Mitsubishi Pajero Sport langsung roadshow ke berbagai Kota di Tanah Air. Guna memperkenalkan produk terbarunya, dealer Mitsubishi langsung bergerak cepat dengan mengajak komunitas untuk test drive.
Hal itu yang dirasakan komunitas Pajero Sport Family (PSF) chapter Pekanbaru, Riau. Seminggu sebelum acara re-launching, mereka diajak untuk mencicipi performa Pajero Sport anyar.
"Sepekan yang lalu kami diundang dealer untuk mencoba Pajero Sport terbaru. Waktu itu saya pakai tipe Dakar 4x4 matik," kata Sayar, anggota PSF saat ditemui wartawan di sela acara peluncuran all new Pajero Sport di Ballroom SKA Co Ex akhir pekan lalu.
Sayar, anggota PSF dengan nomor member 327 mengaku, Pajero Sport terbaru ini memiliki tingkat kenyamanan yang lebih baik dari pendahulunya. Menurutnya, segala perubahan yang dilakukan Mitsubishi diberbagai sisi Pajero Sport membuat mobil ini enak dikendarai.
Baca Juga
Advertisement
"Dari segi kenyamanan lebih bagus, suspensinya nyaman, enak, untuk rem bagus karena depan belakang sudah cakram. Interiornya sudah semakin canggih dan makin nyaman dalamnya. Yang ada di dashboard sudah elektronik," tutur pengguna Pajero Sport tipe Exceed matik lansiran 2014 tersebut.
Tidak cuma kenyamanan, ia juga terkejut dengan performa mesin Diesel 4N15 2,4 liter MIVEC Turbocharged dan Intercooler yang hasilkan tenaga 178 Tk dan torsi 429,5 Nm. Mesin dengan sistem transmisi delapan percepatan itu dinilai responsif.
"Untuk transmisi otomatis sudah 8-speed. Kami saja 5-speed susah bawa (kendarai) ke mana. Untuk touring jauh ini sangat bagus," kata pria yang akrab disapa Om Sayar itu.
Menyoal harga, ia mengaku tidak keberatan dengan banderol yang ditetapkan. Menurutnya, harga tersebut tidak jauh berbeda dari pendahulunya. Bahkan dirinya sudah memesan satu unit untuk menemani mobil sebelumnya yang telah menemaninya sehari-hari.
"Harga saya rasa tidak terlalu jauh dengan Pajero Sport model lama. Saya rasa lebih bagus inovasinya," Sayar menambahkan.